Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dinilai Layak Bermain di Liga Thailand, Riko Simanjuntak Akui Sempat Digoda Chonburi FC

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 25 Juli 2022 | 06:00 WIB
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, mencetak gol ke gawang Chonburi FC (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, bermain sangat apik dalam laga uji coba melawan Chonburi FC di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, Minggu (24/7/2022).

Riko Simanjuntak mencetak dua gol dan satu asist dalam laga yang berakhir imbang 3-3 untuk kedua tim.

Permainan Riko Simanjuntak bersama Persija Jakarta dipuji oleh pelatih Chanburi FC, Sasom Pobprasert.

Sasom menilai Riko Simanjuntak memiliki kecepatan dan teknik yang baik sehingga mampu membuat repot lini belakang klub asal Thailand itu.

Bahkan, Sasom yakin dengan kemampuan Riko Simanjuntak, pemain bernomor punggung 25 itu layak untuk bermain di Liga Thailand.

Mendapatkan pujian itu, Riko Simanjuntak akhirnya buka suara.

Kepada BolaSport.com Riko Simanjuntak mengucapkan rasa terima kasih kepada Sasom yang telah memberikan pujian.

Menurutnya, ia hanya melakukan yang terbaik dalam sebuah pertandingan.

Baca Juga: Rekan Thomas Doll Nilai Riko Simanjuntak Layak Bermain di Liga Thailand

"Terima kasih apresiasinya."

"Ya namanya rezeki kan kita tidak tahu tapi yang penting saya selalu memberikan yang terbaik saja di setiap pertandingan," ucap Riko Simanjuntak di JIS.

Riko Simanjuntak mengakui bahwa ia sempat mendapatkan tawaran dari tiga klub Thailand.

Tawaran itu datang saat musim 2018 ketika Riko Simanjuntak membela Persija Jakarta.

Baca Juga: Pelatih Chonburi FC Takjub dengan JIS Sampai Kirim Video ke PSSI Thailand

Pada musim 2018, Riko Simanjuntak bermain sangat baik dengan mempersembahkan tiga gelar juara kepada Persija Jakarta.

Tiga gelar itu yakni turnamen pramusim di Malaysia, Piala Presiden 2018 dan Liga 1 2018.

Riko Simanjuntak juga menjadi pemain inti Persija Jakarta dan tidak tergantikan perannya.

Apik bersama Macan Kemayoran, eks pemain Persegres Gresik itu dilirik untuk membela timnas Indonesia.

Baca Juga: Pelatih Chonburi FC Sebut Riko Simanjuntak Layak Bermain di Liga Thailand

Penampilannya bersama timnas Indonesia juga memukau.

Hingga akhirnya dapat tawaran dari tiga klub Thailand yang salah satunya adalah Chonburi FC.

"Saya pernah mendapatkan tawaran dari tiga klub Thailand dan salah satunya Chonburi FC."

"Tapi saya tidak bisa terima itu karena masih ada kontrak kerja di Persija Jakarta," ucap Riko Simanjuntak.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P