Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pekan kedua Liga 1 2022/2023 bakal dimulai pada Jumat (29/7/2022) dibuka dengan laga antara PSM Makassar versus Bali United.
Seperti yang diketahui, Liga 1 2021/2023 baru saja merampungkan pekan perdananya.
Pada kesempatan tersebut beberapa kejutan terjadi.
Sang juara Piala Presiden 2022 Arema FC kalah telak dari Borneo FC dengan skor 0-3.
Sedangkan secara tak terduka Madura United meraih kemenangan sangat besar atas Barito Putera dengan skor 8-0.
Baca Juga: Piala Presiden 2022, Kesempatan Pemain Muda Masuk Pelatnas PBSI
Hasil ini sekaligus membuat Madura United memuncaki klasemen sementara Liga 1 2022/2023.
Nasib kurang baik diperoleh Persib Bandung dan Persija Jakarta yang gagal memetik poin penuh di laga perdananya.
Persib Bandung bermain imbang 2-2 dengan Bhayangkara FC.