Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kesulitan yang tengah dialami Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli mampu mengundang perhatian adik Valentino Rossi, Luca Marini.
MotoGP 2022 berjalan sulit bagi Franco Morbidelli yang kini berstatus sebagai pembalap tim pabrikan Yamaha.
Dari total 11 balapan yang sudah dijalani pada paruh pertama MotoGP 2022, Morbidelli tampak kedodoran dalam menjinakkan YZR-M1.
Jangankan hasil podium, Morbidelli bahkan kesulitan hanya sekadar untuk bersaing di posisi 10 besar dalam sebuah balapan.
Berbeda dari rekan setimnya Fabio Quartararo yang bercokol di puncak klasemen sementara, pembalap blasteran Italia-Brasil itu terbenam di peringkat ke-19 dengan raihan 25 poin saja.
Torehan itu jauh dibandingkan pada musim 2020 lalu di mana Franco Morbidelli cukup konsisten dan mengakhiri musim bersama tim satelit Yamaha sebagai runner-up.
Kesulitan yang dialami juara dunia kelas Moto2 musim 2017 itu turut mengundang perhatian adik Valentino Rossi, Luca Marini.
Luca Marini yang membela tim Mooney VR46 menunjukkan sikap solidaritasnya sebagai sesama jebolan akademi VR46.
Dengan memahami apa yang tengah terjadi, Marini mengaku belum berbicara banyak dengan Morbidelli.