Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kedipan Mata Bos Aprilia kepada Red Bull, Espargaro-Vinales Siap Berseragam Alpha Tauri pada MotoGP

By Wawan Saputra - Jumat, 29 Juli 2022 | 12:45 WIB
Bos dan Kru tim Aprilia sedang merayakan selebarasi bersama Maverick Vinales dan Aleix Espargaro di parc-ferme pada MotoGP Belanda 2022. (Dok MotoGP.com)

BOLASPORT.COM - CEO Aprilia, Massimo Rivola, membenarkan upaya timnya mencari sponsor baru. Prestasi terkini pada MotoGP diharapkan bisa menjadi momentum.

Di antara tim-tim pabrikan MotoGP, Aprilia memang satu-satunya yang tampil "polosan" dalam urusan nama dan grafis.

Di antara Monster Energy Yamaha, Repsol Honda, Suzuki Ecstar, Ducati Lenovo, dan Red Bull KTM, ada Aprilia yang nama timnya cuma Aprilia Racing.

Padahal dana yang diperlukan untuk sebuah proyek di MotoGP cukup besar.

Dilansir dari Speedweek, dalam satu musim pabrikan diekspektasikan bisa menghabiskan 20-30 juta euro atau sekitar 300-454 miliar rupiah.

Absennya sponsor utama di tim Aprilia membuat Roberto Colaninno, pemilik Piaggio Group, menutup kekurangan dari kantongnya sendiri.

Untungnya, pengorbanan Colaninno terbayarkan walau harus menunggu tujuh tahun sejak pabrikan asal Noale itu kembali ke MotoGP pada 2015.

Musim ini Aprilia sudah mengemas satu kemenangan melalui Aleix Espargaro pada MotoGP Argentina.

Espargaro juga menghidupkan kesempatan Aprilia bersaing dalam perburuan gelar juara dengan penampilan yang konsisten.

Baca Juga: Cerita Francesco Bagnaia yang Matang di Semua Level Berkat Valentino Rossi