Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester City mengancam mundur dari proses negosiasi transfer bek kiri Brighton & Hove Albion, Marc Cucurella.
Marc Cucurella masuk sebagai salah satu pemain incaran Manchester City pada bursa transfer musim panas 2022.
Namun, negosiasi antara juara Liga Inggris tersebut dengan Brighton tidak berjalan lancar.
Kedua tim tidak berhasil mencari kesepakatan harga.
Manchester City menawarkan dana transfer 30 juta poundsterling atau setara dengan Rp 543 miliar.
Adapun Brighton hanya mau menerima angka 50 juta pounds (Rp 905 miliar) untuk bisa melepas Marc Cucurella.
Manchester City menilai harga tersebut terlalu tinggi, kendati Marc Cucurella sendiri berminat untuk menyeberang ke klub mereka.
Indikasi Cucurella ingin bergabung dengan Manchester City pertama terendus publik ketika ia memberi like kepada berita transfer Kalvin Phillips ke klub itu pada Juni 2022.
Marc Cucurella tampil 35 kali untuk Brighton pada musim 2021-2022 setelah datang dari Getafe pada awal musim dengan kontrak berdurasi lima tahun.
Brighton pun tengah berusaha menyodorkan kontrak baru untuk bek berusia 24 tahun tersebut.
Pencarian Manchester City terhadap bek baru tidak berhenti meski negosiasi dengan Brighton & Hove Albion mandek.
The Sky Blues pun mulai membidik beberapa nama lain sebagai alternatif untuk memperkuat lini belakang mereka.
Dua nama muncul sebagai opsi baru untuk mereka rekrut.
Mereka adalah bek Benfica, Alex Grimaldo, dan Borna Sosa, pilar VfB Stuttgart.
Kedua pemain ini diharapkan menambah kedalaman skuad, terutama di posisi bek kiri yang sejauh ini hanya diisi oleh Joao Cancelo.
Baca Juga: Man City Sibuk dengan Pemain Datang dan Pergi, Pep Guardiola: Itulah Sepak Bola
Man City sendiri memang terus berusaha memperkuat tim mereka menyambut musim 2022-2023.
Sebelumnya, skuad Pep Guardiola sudah ketambahan Erling Haaland dari Borussia Dortmund, serta Kalvin Phillips dari Leeds United.