Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RD Kecewa RANS Imbang Lawan PSS Tapi Puji Penampilan Eks Striker Asing Persib

By Abdul Rohman - Sabtu, 30 Juli 2022 | 06:15 WIB
Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, nampak sedang mengamati ketika timnya bertanding di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 16 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Striker baru RANS Nusantara FC, Wander Luiz, ditampilkan saat berjumpa PSS Sleman dalam pekan kedua Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/7/2022).

Wander Luiz mengawali permainan lewat bangku cadangan.

Wander Luiz masuk pada menit ke-83 untuk menggantikan Septian Bagaskara yang ditarik keluar.

Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan menilai bahwa performa mantan pemain Persib Bandung itu terbilang menjanjikan.

Baca Juga: Tammy Abraham Tak Terusik dengan Kedatangan Paulo Dybala, Malah Sebut AS Roma Kini Punya 2 Raja

"Dia (Wander Luiz) memberikan warna berbeda, dan dia bisa menerima bola baik," ucap Rahmad Darmawan seusai pertandingan.

"Walaupun dari sundulan enggak akurat."

"Penampilannya menjanjikan dan bisa beradaptasi dengan baik," sambung Rahmad Darmawan.

Di satu sisi, Rahmad Darmawan sadar bahwa Wander Luiz masih membutuhkan waktu adaptasi.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023 - Diwarnai Hujan Gol, Rans Nusantara FC Tahan Imbang PSS Sleman

Dia baru mengikuti latihan bersama RANS Nusantara FC pada Kamis (28/7/2022).

"Ya saya sadar Wander (Luiz) tidak akan langsung tune, peforma dia di pertandingan tadi enggak lama," tutur pria yang akrab disapa RD itu.

Sementara laga RANS Nusantara FC vs PSS Sleman berakhir imbang 3-3.

Gol RANS Nusantara FC diciptakan oleh Septian Bagaskara (menit ke-39', 45+3'), dan David Laly (53').

Baca Juga: Pecundangi Marc Marquez dan Jadi Kalem, Francesco Bagnaia Ungkap Pesan Valentino Rossi

Sementara gol balasan PSS Sleman dicetak Tallysson Duarte (45+1'), Ze Valente (67'), dan Dave Mustaine (80').

Lebih lanjut, RD merasa tidak puas dengan hasil satu poin yang didapat anak asuhnya.

"Kecewa pasti, karena kami sudah unggul 2-1, lalu 3-1, hari ini kami sudah berusaha keras dan pemain sudah bermain dengan motivasi tinggi," kata mantan pelatih Barito Putera itu.

"Jujur setelah babak pertama tadi kita bermain dengan intensitas tinggi yang kita bangun, ada beberapa pemain yang kita siapkan masuk, tapi jujur ada beberapa keputusan yang saya telat tadi, saya akui saya telat dalam mengganti pemain."

"Jadi kalau mau menyalahkan, jangan salahkan siapa-siapa, saya yang salah, saya yang telat ambil keputusan," tutup RD.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P