Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Ukur Kekuatan, Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Perlu Uji Coba Internasional

By Abdul Rohman - Minggu, 31 Juli 2022 | 14:15 WIB
Kapten timnas amputasi Indonesia atau Garuda INAF, Aditya (kanan), sedang menguasai bola ketika berlatih di Lapangan Serena Hills, Karang Tengah, Jakarta Selaran 27 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas sepak bola amputasi Indonesia memerlukan uji coba melawan tim luar negeri demi bisa mengukur kekuatan Aditya dkk jelang mentas pada Piala Dunia Amputasi 2022 yang mulai bergulir 1-9 Oktober di Turki.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih timnas sepak bola amputasi Indonesia, Bayu Guntoro.

Sejatinya, timnas sepak bola amputasi Indonesia mengincar Jepang dan Palestina untuk dijadikan lawan tanding.

Baca Juga: Hasil UFC 277 - Banjir Finis, Sang Ratu Kembali ke Takhta, Tukang Jagal Dibuat KO dalam 55 Detik

Namun, sejauh ini masih menunggu kepastian apakah bisa terlaksana atau tidak.

"Kami butuh dukungan lebih terkait uji coba internasional," ucap Bayu Guntoro.

"Agar kami bisa mengukur kekuatan sebelum berangkat ke Turki," sambung Bayu Guntoro.

Lebih lanjut, Bayu Guntoro bertekad mengantarkan timnas sepak bola amputasi Indonesia meraih gelar juara Piala Dunia Amputasi 2022.

Baca Juga: Satu Kemampuan Hebat Christian Eriksen Buat Para Pemain Manchester United Terkagum-kagum