Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Media Korea Selatan, Sports-G cukup heran dengan jumlah suporter Indonesia yang datang ke Stadion Ansan Wa saat Ansan Greeners bertanding, padahal jumlah WNI di kota Ansan hanya 960 orang.
Ansan Greeners menang 3-0 atas Jeonnam Dragons pada laga pekan ke-30 K-League 2, Minggu (31/7/2022).
Salah satu gol dicetak oleh pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.
Ini adalah gol kedua bagi Asnawi di K-League 2.
Uniknya, kedua gol Asnawi dilesakkan di kandang, Ansan Wa Stadium dengan kondisi hujan.
Baca Juga: Mengenal Stadion Klub Liga Jepang, Paling Besar Tampung 71 Ribu Penonton
Pada hari itu juga, Ansan Greeners mengadakan Indonesian Day sehingga banyak suporter Indonesia yang memadati stadion.
Media Korea Selatan, Sports-G turut menyoroti fenomena ini.
Ketika itu, 'Indonesia Day' tak seperti biasanya karena suporter Indonesia datang lebih banyak.
"Tiket dijual terpisah melalui komunitas Indonesia di Korea," kata salah satu ofisial Ansan Greeners dilansir BolaSport.com dari Sports-G.
"Ada 3.019 penonton, di mana sekitar 1700 hingga 1800 dijual lewat komunitas."
"Jika anda menghitung orang yang membeli langsung di tempat, maka jumlahnya lebih dari itu," tambahnya.
Sports-G heran dengan jumlah sebanyak ini.
Baca Juga: Tiba di Barcelona, Owner Spurs Bahas Rencana Tukar Guling Memphis Depay dengan Sergio Reguilon
Pasalnya, penduduk Indonesia di kota Ansan saja hanya 960 orang per Juni 2022.
"Bagaimana bisa komunitas ini datang dengan jumlah penonton yang besar? Sebagai referensi, jumlah orang Indonesia di Ansan sekitar 960 orang," tulisnya.
"Ini bukan jumlah kecil, tapi masih jadi pertanyaan jika dibandingkan dengan jumlah tiket terjual," tambahnya.
Hal ini berarti banyak juga orang Indonesia yang datang dari luar kota Ansan untuk mendukung Ansawi.
"Orang Indonesia datang ke Korea sebagai pekerja, dan setiap provinsi punya organisasi," kata ofisial Ansan Greeners.
"Dan karena Ansan punya populasi yang multikultural, restoran Indonesia juga banyak di sini."
"Orang Indonesia banyak datang ke sini di akhir pekan, untuk menemui temannya dan sebagainya," tambahnya.
Baca Juga: Tiba di Barcelona, Owner Spurs Bahas Rencana Tukar Guling Memphis Depay dengan Sergio Reguilon
Dengan banyaknya orang Indonesia yang hadir, maka Ansan Greeners mendapatkan keuntungan.
Ofisial Ansan Greeners menyebut pengaruh Asnawi bagi Indonesia sudah seperti Son Heung-min bagi Korea Selatan.
"Dari sudut pandang Orang Indonesia, Asnawi punya status mirip dengan Son Heung-min di Korea," ujarnya.
"Dia berhasil mempromosikan merek Ansan ke komunitas Indonesia."
"Terima kasih untuk hal ini, semoga bisa menjangkau penonton yang lebih luas lagi," tambahnya.