Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Crystal Palace Vs Arsenal - Misi Mikel Arteta Taklukkan Musuh Tak Biasa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 5 Agustus 2022 | 14:15 WIB
Arsenal menderita kekalahan dari Crystal Palace di Selhurst Park, Senin (4/4/2022). (GLYN KIRK / IKIMAGES / AFP)

BOLASPORT.COM - Laga pemuka Liga Inggris 2022-2023 bakal menjadi misi Mikel Arteta untuk mengantarkan Arsenal menaklukkan Crystal Palace yang menjadi musuh tak biasa.

Partai pembuka Liga Inggris 2022-2023 bakal menyuguhkan laga antara Crystal Palace dan Arsenal.

Duel antara Crystal Palace dan Arsenal bakal berlangsung di Selhurst Park Stadium, Jumat (5/8/2022) atau Sabtu pukul 02.00 WIB.

Bagi Arsenal laga melawan Crystal Palace dapat menjadi sarana untuk mendapatkan ancang-ancang yang apik di awal musim 2022-2023.

Patut diketahui bahwa Arsenal tampil luar biasa di sepanjang tur pramusim Liga Inggris 2022.

Mereka sukses menjuarai Florida Cup setelah sukses menekuk Chelsea dengan skor 4-0.

Belum lagi pasukan Mikel Arteta mampu menggasak Sevilla dengan skor 6-0 dalam laga bertajuk Emirates Cup.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Semakin Menggila, Barcelona Incar Alexander-Arnold!

Hasil-hasil gemilang tersebut tak lepas dari performa luar biasa rekrutan baru mereka, Gabriel Jesus.

Gabriel Jesus menunjukkan Arsenal bahwa mereka tidak salah mengangkutnya dari Manchester City dengan menorehkan tujuh gol dari lima pertandingan pramusim.

Hattrick perdananya sudah ditunjukkan dalam kemenangan setengah lusin gol atas Sevilla.

Namun, berharap pada performa apik dari Jesus saja jelas tidak cukup lantaran mereka mesti bermain secara tim.

Apalagi Crystal Palace bukanlah lawan sembarangan belakangan ini bagi The Gunners.

Musim lalu Palace memang hanya bertengger di peringkat ke-12, terpaut 21 poin dari Arsenal yang menduduki peringkat kelima.

Namun, skuad arahan Patrick Vieira sempat membuat kejutan dengan menaklukkan Manchester City 0-2 di Etihad Stadium musim lalu.

Baca Juga: PIALA DUNIA - 5 Penyerang Muda yang bakal Lakoni Debut di Piala Dunia 2022

Duel sesama tim London tersebut juga terbilang istimewa mengingat Palace kini ditukangi oleh eks kapten Arsenal, Patrick Vieira.

Dikenal sebagai legenda dan kapten, Vieira jelas bakal meninggalkan sejenak kisah manisnya bersama tim Meriam London.

Kepercayaan diri ada pada satu skuad Palace mengingat mereka sempat menghajar Arsenal 3-0 di Selhurst Park pada pekan ke-31 Liga Inggris 2021-2022.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Premier League, The Eagles hanya menelan satu kekalahan dalam delapan pertemuan terakhir menghadapi Arsenal.

TWITTER.COM/AFCSTUFF
Gabriel Jesus sukses mencetak hat-trick dalam laga Emirates Cup yang dimenangkan Arsenal dengan skor telak 6-0 atas Sevilla, Sabtu (30/7/2022) malam WIB.

Selebihnya mereka sanggup mengemas dua kemenangan dengan lima laga lainnya berakhir imbang.

Adapun Arsenal hanya sanggup memetik satu kemenangan dan itu juga terjadi di Selhurst Park pada pekan ke-37 Liga Inggris 2020-2021 yang dimenangkan dengan skor 3-1.

Bagi Arsenal sendiri menghadapi Palace di laga pembuka menjadikan mereka tiga kali berturut-turut melawan tim asal London sebagai pembuka mereka di Liga Inggris.

Baca Juga: Profil Skuad Arsenal 2022-2023, Berharap ke Juru Selamat

Masalahnya, mereka bisa meraih kemenangan atas Fulham pada 2020-2021 lalu dikejutkan dengan kekalahan dari Brentford di musim berikutnya.

Catatan minor mereka juga turut menghantui lantaran Arsenal telah kehilangan poin penuh di pertandingan pembukaan mereka di Premier League dalam lima dari sembilan musim terakhir.

Berbeda dengan Palace yang telah memenangkan pertandingan pembukaan dalam dua dari empat musim terakhir mereka.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P