Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia memiliki tiga skenario lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022.
Kelolosan timnas U-16 Indonesia ke semifinal akan ditentukan pada pertandingan terakhir Grup A melawan Vietnam.
Timnas U-16 Indonesia akan menghadapi Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (6/8/2022) pukul 20.00 WIB.
Saat ini timnas U-16 Indonesia memiliki peluang cukup terbuka untuk lolos ke semifinal.
Tim besutan Bima Sakti itu saat ini memimpin klasemen Grup A dengan enam poin dan memiliki selisih gol +11.
Peringkat kedua ada Vietnam dengan enam poin dan selisih gol +9.
Baca Juga: Rahmad Darmawan Ungkap Penilaian dari Penampilan RANS Nusantara FC hingga Pekan ke-3 Liga 1
Filipina dan Singapura sudah dipastikan tersingkir.
Akan keduanya masih akan bertandingan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu (6/8/2022).
Hanya ada tiga juara grup dan satu runner-up terbaik yang berhak lolos ke semifinal.
Lantas bagaimana skenario kelolosan timnas U-16 Indonesia ke semifinal?
1. Timnas U-16 Indonesia Menang atas Vietnam
Skenario paling aman untuk lolos ke semifinal adalah timnas U-16 Indonesia menang atas Vietnam.
Dengan demikian, timnas U-16 Indonesia lolos sebagai juara Grup A.
Tambahan tiga poin akan membuat timnas U-16 Indonesia finis dengan sembilan poin.
Vietnam akan menjadi runner-up Grup A dengan enam poin.
Baca Juga: Dua Pemain Asing Persebaya Surabaya Absen Saat Lawan Bhayangkara FC
2. Timnas U-16 Indonesia bermain imbang melawan Vietnam
Jika hasil imbang, timnas U-16 Indonesia juga bisa lolos ke semifinal.
Timnas U-16 Indonesia keluar sebagai juara grup dengan tujuh poin.
Vietnam finis sebagai runner-up grup dengan tujuh poin.
Selisih gol timnas U-16 Indonesia masih unggul dari Vietnam, tidak terjadi perubahan.
3. Timnas U-16 Indonesia kalah dari Vietnam
Timnas U-16 Indonesia jika kalah dari Vietnam maka akan finis sebagai runner-up Grup A.
Garuda Asia akan tetap mengumpulkan enam poin.
Timnas U-16 Indonesia masih bisa lolos melalui jalur runner-up terbaik, akan tetapi ada syarat.
Syarat tersebut adalah poin dan selisih gol timnas U-16 Indonesia harus lebih baik dari runner-up Grup B dan C.