Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, tak mau menganggap remeh rival terdekatnya yakni Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang mengalami cedera jelang balapan MotoGP Inggris 2022.
Aleix Espargaro diketahui mengalami insiden high side crash pada sesi free practice (FP4) MotoGP Inggris 2022 yang dilangsungkan pada Sabtu (6/8/2022).
Akibatnya kedua engkel Espargaro mengalami memar yang membuatnya masih kesakitan saat melakukan sesi pemanasan (warm-up) di Sirkuit Silverstone, Inggris.
Espargaro tampak masih tertatih-tatih untuk berjalan saat hendak memasuki paddock.
Meski begitu, Quartararo menilai dengan cederanya Espargaro tak membuat dirinya mendapat keuntungan.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2022 - Aleix Espargaro Bisa Tenang, Ada Bantuan Vinales Jika Dibutuhkan
Quartararo dan Espargaro memang tengah menjalani persaingan sengit untuk berjuang meraih kemenangan setelah keduanya hanya berjarak 21 poin saja di papan klasemen.
Kini, Quartararo dan Espargaro sama-sama punya titik lemah.
Quartararo dengan hukuman putaran penalti panjang (long lap) sedangkan Espargaro yang cedera harus menahan rasa sakit sepanjang balapan.
Namun Quartararo tak menilai hal itu adalah sesuatu yang seimbang.
"Tidak, itu tidak membuat saya mendapatkan kompensasi," kata Quartararo dikutip BolaSport.com dari AS.com.
"Itu tidak mengkompensasi apa pun. Itu adalah dua hal yang sama sekali berbeda," ujar Quartararo.
Di tengah rasa sakit yang diderita, Espargaro tetap mampu tampil agresif di sesi kualifikasi.
Aleix Espargaro tampak tak seperti mengalami cedera dan tetap heroik di dua menit akhir dengan menorehkan waktu lap terbaik 1 menit 57,966 detik.
Meski akhirnya catatan Espargaro itu harus tergusur rivalnya dan dia pun memulai balapan dari grid keenam.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2022 - Kendala-kendala Quartararo dan Espargaro Tak Bikin Bagnaia Terlena
Quartararo tak memberikan komentar terkait kecelakaan Espargaro bahkan merasa bersyukur pembalap asal Granollers, Spanyol itu tidak mengalami cedera serius.
"Tentu saja, saya sangat senang bahwa Aleix tidak mengalami cedera serius setelah kecelakaan keras ini," ucap Quartararo.
Sebelum mengalami kecelakaan, Espargaro sempat memiliki tekad untuk memanfaatkan hukuman long lap penalti Quartararo menjadi sebuah keuntungan.
“Dia akan kehilangan sekitar satu detik saat melakukan long lap penalty itu dan jelas saya akan mencoba mengambil keuntungan," kata Espargaro.
"Saya akan mencoba untuk memulihkan banyak poin pada hari Minggu,"
“Dia cepat di sini tahun lalu, jadi saya tidak berpikir itu akan menjadi masalah besar," tutur Espargaro.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2022 - Zarco Jadi Modal Bagnaia Bikin Perbedaan Saat Balapan