Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proses Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Dekati Akhir, Exco PSSI Bocorkan Tanggal Kabar Baik

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 9 Agustus 2022 | 18:45 WIB
Anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani bersama Jordi Amat dan Sandy Walsh. (INSTAGRAM/@HASANIABDULGANI)

BOLASPORT.COM - Anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, menjelaskan perkembangan naturalisasi pemain timnas Indonesia.

Seperti diketahui, tiga pemain yakni Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama saat ini masih dalam proses naturalisasi.

Mereka sebelumnya sudah datang ke Indonesia untuk merampungkan berkas-berkas tambahan untuk menjadi Warga Negara Indonesia.

Baca Juga: Witan Sulaemen Setim Bareng Eks Kiper Arsenal di AS Trencin

Terakhir, berkas ketiga pemain ini sudah berada di DPR RI.

Namun, DPR masih dalam masa reses sehingga proses naturalisasi ini sedikit terhambat.

Selanjutnya, berkas akan dicek ulang dan akan diteruskan ke Presiden RI Joko Widodo untuk diresmikan.

Baca Juga: Jadwal Live Real Madrid vs Eintracht Frankfurt di Piala Super Eropa

Proses naturalisasi Jordi sempat mejadi sorotan.

Pasalnya, dia memilih meninggalkan klub KAS Eupen dan bergabung dengan tim Liga Malaysia Johor Darul Tazim.

Performa Jordi dikhawatirkan akan menurun karena tidak bermain di Eropa.

Namun, Shin Tae-yong dengan tegas meminta proses ini dilanjutkan karena mereka dibutuhkan di timnas Indonesia.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Marcos Alonso Jadi Balas Dendam Selanjutnya Chelsea untuk Barcelona?

Terbaru, Exco PSSI yang sekaligus mengawal proses naturalisasi, Hasani Abdulgani memberikan kabar.

Melalui laman instagram pribadinya, Hasani mengunggah foto bersama calon pemain naturalisasi tersebut.

Menariknya, pada keterangan pada gambar disampaikan jika akan ada kabar gembira tanggal 22 Agustus mendatang.

"Mudah-mudahan 22 Agustus mendatang ada kabar gembira dari Senayan."

"Semoga Jordi Amat dan Shandy Walsh semakin dekat membela Timnas," tulis Hasani, Selasa (9/8/2022).

Baca Juga: Sudah Waktunya Maverick Vinales Capai Rekor yang Gagal Diraih Valentino Rossi

Hasani hanya menyampaikan kabar untuk Jordi dan Sandy.

Diperkirakan hal ini karena Shayne menyusul dalam proses melengkapi berkas di Indonesia.

Pasalnya, pemain yang berposisi sebagai bek ini masih dibutuhkan oleh timnya yakni Viking FK.

Baca Juga: Maguire Oh Maguire: Bisa-bisanya Salah Posisi di Lorong Stadion sampai Bikin De Gea Naik Pitam

Jika kabar ini benar maka Sandy dan Jordi sudah ditunggu agenda FIFA Matchday saat bergabung dengan timnas Indonesia.

Skuad Garuda akan menjalani laga uji coba melawan timnas Curacao yang akan digelar antara 19-27 September mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P