Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Tercecer di Zona Degradasi, Nick Kuipers Janjikan Ini

By Arif Setiawan - Selasa, 9 Agustus 2022 | 23:15 WIB
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers, sedang mengontrol bola dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 4 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung Nick Kuipers memastikan belum menyerah meski timnya memulai Liga 1 2022/2023 dengan buruk.

Seperti yang diketahui, Persib Bandung menjadi salah satu tim yang belum sekalipun meraih kemenangan di Liga 1 2022/2023.

Dari tiga pertandingan Persib Bandung menelan dua kekalahan dan sekali imbang.

Hasil seri diperoleh kala bertemu Bhayangkara FC (2-2) pada pekan pertama.

Kemudian di dua laga selanjutnya Persib Bandung selalu menelan kekalahan.

Baca Juga: Proses Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Dekati Akhir, Exco PSSI Bocorkan Tanggal Kabar Baik

Rinciannya yakni kalah dari Madura United (1-3) dan Borneo FC (1-4).

Hasil ini sekaligus mengantarkan tim asuhan Robert Rene Alberts itu menempati zona degradasi.

Tepatnya Persib Bandung menghuni peringkat ke-17 di klasemen sementara Liga 1 2022/2023.