Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Vs Eintracht Frankfurt, Peluang Los Blancos Juara Piala Super Eropa 56 Persen

By Beri Bagja - Rabu, 10 Agustus 2022 | 19:55 WIB
Real Madrid juara Liga Champions usai kalahkan Liverpool di Stade de France, Paris (28/5/2022). (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Real Madrid didukung sejarah saat menghadapi Eintracht Frankfurt di Piala Super Eropa 2022. Tradisi membuktikan pentas ini didominasi juara Liga Champions.

Duel Real Madrid vs Eintracht Frankfurt mentas dalam ajang Piala Super Eropa 2022 di Stadion Olimpiade Helsinki, Kamis (11/8/2022) pukul 02.00 WIB.

Sejarah condong memihak Real Madrid selaku juara petahana Liga Champions untuk meraih trofi kelima di pentas ini.

Menurut data yang diperoleh BolaSport.com dari UEFA, dari total 46 kali duel UEFA Super Cup, sebanyak 26 laga (56%)di antaranya dimenangi kampiun Piala/Liga Champions.

Adapun sisa 20 pemenang Piala Super Eropa terbagi atas 12 kali milik kampiun Piala Winners dan 8 juara Piala UEFA/Liga Europa.

Terhitung antara edisi awal pada 1973 hingga 1999, laga UEFA Super Cup mempertemukan juara Piala/Liga Champions dengan Piala Winners, kejuaraan antarklub Eropa lawas yang sudah punah.

Baca Juga: Rekor Ancelotti di Kompetisi UEFA Ngeri-ngeri Sedap, Piala Super Eropa Siap Disikat

Selanjutnya, jatah buat pemenang Piala Winners menjadi milik kampiun Piala UEFA/Liga Europa.

Hal menarik, kendati persentasenya tipis saja, juara Liga Champions begitu digdaya dalam 10 penyelenggaraan terakhir UEFA Super Cup (2012-2021).

Hanya dua kali kejadian sang pemilik trofi Si Kuping Besar dikalahkan kampiun Liga Europa.

Dua kesempatan itu sama-sama melahirkan Atletico Madrid sebagai pemenang, yaitu dalam edisi 2012 dan 2018.

Pada Piala Super Eropa 2012, rival sekota Real Madrid bahkan menggilas Chelsea 4-1 yang dihiasi ukiran hattrick Radamel Falcao.

Adapun enam tahun kemudian, terjadi momen langka ketika derbi ibu kota Spanyol tampil pada Piala Super Eropa 2018 di Talinn, Estonia.

Atletico menolak jadi anak bawang lagi dengan menghajar Real Madrid 4-2 melalui pertandingan yang berlanjut sampai extra time.

Baca Juga: Real Madrid Vs Eintracht Frankfurt - Real Madrid Harus Dikurung Supaya Bisa Kalah

Empat gol Atleti via aksi Diego Costa (2), Saul, dan Koke cuma dibalas dua kali oleh Karim Benzema dan Sergio Ramos.

Laga tersebut juga menandakan partisipasi terakhir Los Blancos di Piala Super Eropa sebelum kembali terjun tahun ini.

Distribusi Pemenang Piala Super Eropa

Juara Liga Champions: 26 kali

Juara Piala Winners: 12

Juara Liga Europa: 8

10 Partai Terakhir Piala Super Eropa

2012: Atletico Madrid 4-1 Chelsea

2013: Bayern Muenchen 2-2 Chelsea (Bayern menang adu penalti)

2014: Real Madrid 2-0 Sevilla

2015: Barcelona 5-4 Sevilla

2016: Real Madrid 3-2 Sevilla

2017: Real Madrid 2-1 Manchester United

2018: Atletico Madrid 4-2 Real Madrid

2019: Liverpool 2-2 Chelsea (Liverpool menang adu penalti)

2020: Bayern Muenchen 2-1 Sevilla

2021: Chelsea 1-1 Villarreal (Chelsea menang adu penalti)

Ket.: Tim dicetak miring adalah juara Liga Europa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P