Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sampai Seri ke-12 Tak Kunjung Alami Peningkatan, Bos Honda Semakin Frustrasi

By Wawan Saputra - Kamis, 11 Agustus 2022 | 09:15 WIB
Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig. (TUTTOMOTORIWEB.COM)

BOLASPORT.COM - Honda kembali meraih hasil minor di MotoGP Inggris 2022 setelah para pembalapnya tak mampu masuk ke jajaran sepuluh besar, hal tersebut membuat Bos Honda, Alberto Puig semakin frustrasi.

Honda sedang dalam masa-masa sulitnya selama 40 tahun terakhir karena rentetan hasil kurang menyenangkan musim ini.

Musim ini, menjadi musim penuh ujian bagi Honda di MotoGP, absennya Marc Marquez serta tidak bisa bersaingnya tiga pembalap lain jadi penyebab utamanya.

Marquez yang selama ini memegang peran penting dalam pengembangan motor harus menepi karena menjalani operasi keempatnya.

Honda juga belum menerima kepastian kapan The Baby Alien akan kembali mengaspal.

Meski kabar terbaru menyebutkan bahwa The Baby Alien akan kembali ke paddock di MotoGP Austria 2022.

Sementara itu, untuk tiga pembalap lainnya sejak awal musim memang tidak bisa memperlihatkan tajinya di MotoGP.

Honda musim ini juga baru satu kali merasakan naik podium lewat Pol Espargaro yang finis ketiga di MotoGP Qatar 2022.

Selepas itu performa Espargaro mengalami penurunan yang signifikan serta tidak bisa berbuat banyak sampai seri ke-12 di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Baca Juga: Bersama Aprilia, Maverick Vinales Munculkan Kembali Hasrat Jadi Juara MotoGP