Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga pekan keempat Liga 1 2022-2023 antara Persikabo 1973 vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/8/2022).
Pada pertemuan kontra Persija Jakarta, pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, mengakui bahwa lawan yang dihadapi merupakan tim kuat.
Walaupun secara peringkat di klasemen Liga 1 2022-2023, Persikabo 1973 jauh lebih baik daripada Persija Jakarta.
Persikabo 1973 menduduki urutan ketiga dengan koleksi sembilan poin.
Baca Juga: Resmi, Nico Gonzalez Gabung Valencia dengan Status Pinjaman
Sementara Persija Jakarta yang mengumpulkan empat poin menghuni posisi kesembilan.
"Ditanya tentang kesiapan untuk menghadapi partai keempat ini, kami ketemu lawan berat yaitu Persija Jakarta," ucap Djadjang Nurdjaman, Sabtu (13/8/2022).
Dia menambahkan, Persikabo 1973 telah matang secara kesiapan tim.
"Kalau ditanya tentang persiapan, Insya Allah siap karena waktunya cukup ideal. Pertandingan sebelumnya hari Minggu," tutur pria yang akrab disapa Djanur tersebut.