Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Suntikan Motivasi Bima Sakti untuk Timnas U-16 Indonesia Jelang Final Piala AFF U-16 2022

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 13 Agustus 2022 | 19:15 WIB
Selebrasi timnas U-16 Indonesia sesaat setelah peluit akhir final Piala AFF U-16 2022 berakhir (Mutiara Kurnia/BOLASPORT.COM)

"Saya bilang ke mereka para pejuang kita dulu, nyawa taruhannya. Kalian hanya 90 menit, buat bangga bangsa Indonesia. Alhamdulillah, mereka bisa lakukan," tandas sang pelatih.

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Libur 2 Minggu Usai Juara Piala AFF U-16 2022 Lalu Bersiap Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

Permainan Vietnam terbukti "ngotot" sepanjang laga final Piala AFF U-16 2022.

Namun, timnas U-16 Indonesia juga berjuang keras hingga akhirnya keluar sebagai pemenang.

Adalah gol tunggal Kafiatur Rizky yang membawa Indonesia mengangkat trofi Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo.

Selain itu, mereka juga berhasil menahan gempuran para pemain timnas U-16 Vietnam sepanjang pertandingan.

Mereka yang di pertemuan perdana lawan timnas U-16 Indonesia mampu membuat gol dari dua sayap, kini sangat kesulitan.

Baca Juga: PSSI Akhirnya Pertimbangkan TC Untuk Timnas U-16 Indonesia di Luar Negeri, Tujuannya ke Eropa

Timnas U-16 Vietnam dipaksa untuk melakukan umpan-umpan silang ke kotak penalti.

Bima Sakti juga mengapresiasi anak asuhnya yang tampil impresif sepanjang Piala AFF U-16 2022.