Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persikabo 1973 akan menghadapi Persija Jakarta dalam pekan keempat Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/8/2022).
Pada pertandingan kontra Persikabo 1973, Persija Jakarta berpeluang menurunkan empat pemain asingnya.
Mereka adalah Michael Krmencik, Hanno Behrens, Ondrej Kudela, dan Abdulla Yusuf Helal.
Terutama di sektor penyerangan, sejauh ini baru Hanno Behrens yang tampil gemilang dengan perolehan dua gol hingga pekan ketiga Liga 1 2022-2023.
Sementara Michael Krmencik dan Abdulla Yusuf Helal nampak masih beradaptasi.
Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, merasa bahwa hanya tinggal menunggu waktu bagi Michael Krmencik maupun Abdulla Yusuf Helal membuka keran golnya.
"Dua pemain asingnya masih beradptasi tapi," ucap Djadjang Nurdjaman, Sabtu (13/8/2022).
"Saya pikir buat pemain sekelas mereka tidak sulit untuk beradaptasi, mereka akan cepat beradaptasi."
Baca Juga: Pembalap Indonesia Andi Gilang Raih Podium pada Asia Road Racing Championship 2022
"Kita anggap mereka adalah tim yang siap dari segi lokal dan pemain asingnya," sambung pria yang akrab disapa Djanur tersebut.
Lebih lanjut, menurut Djanur, Persija Jakarta memiliki skuad yang mentereng.
Walaupun secara peringkat di klasemen Liga 1 2022-2023, Persikabo 1973 jauh lebih baik daripada Persija Jakarta.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ambisi Tuan Rumah Dibayangi Catatan Kelam Bermain di Kandang Sendiri
Persikabo 1973 menduduki urutan ketiga dengan koleksi sembilan poin.
Sementara Persija Jakarta yang mengumpulkan empat poin menghuni posisi kesembilan.
"Sekali lagi, secara tim kita akui persija adalah tim yang cukup komplit. lokalnya juga, ada Abimanyu, Maman, Tony, Riko dan asing yg level eropa tadi," tutup mantan pelatih Barito Putera itu.