Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Melempem di Kandang Sendiri, Lewandowski Belum Unjuk Gigi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 14 Agustus 2022 | 05:15 WIB
Laga Barcelona vs Rayo Vallecano pada Liga Spanyol 2022-2023. (PAU BARRENA / AFP)

BOLASPORT.COM - Barcelona tampil melempem di kandang sendiri pada pekan perdana Liga Spanyol 2022-2023. Penyerang anyar mereka, Robert Lewandowski, juga tidak berhasil unjuk gigi.

Liga Spanyol 2022-2023 sebenarnya sudah dimulai sejak Jumat (12/8/2022) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Namun, pertandingan seru yang menghadirkan Barcelona baru digelar pada Sabtu (13/8/2022) waktu setempat.

Barcelona tentu memulai kompetisi dengan harapan tinggi setelah membeli banyak pemain baru.

Lima pemain sudah didatangkan yakni Franck Kessie, Andreas Christensen, Robert Lewandowski, Raphinha, dan Jules Kounde.

Namun, karena aturan financial fair play dari LaLiga, Barcelona baru bisa mendaftarkan empat pemain barunya.

Hanya Kounde yang belum teregistrasi sebagai pemain anyar Blaugrana.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Hampir Dibuat Malu Eks Penyerang Man United, Barcelona Ditahan Rayo Vallecano

Dengan membawa empat pemain anyarnya, Barcelona menjamu Rayo Vallecano di Stadion Camp Nou pada Sabtu (13/8/2022) atau Minggu dini hari WIB.