Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - RANS Nusantara FC akan menghadapi PSM Makassar dalam pekan keempat Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (15/8/2022).
Pada laga kontra PSM Makassar, pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, mengirimkan peringatan ke anak asuhnya.
Karena menurut Rahmad Darmawan, tidak akan mudah bagi RANS Nusantara FC untuk mengalahkan PSM Makassar.
Baca Juga: Pemerintah dan PSSI Siap Jamin Masa Depan Pemain Timnas U-16 Indonesia
Apalagi PSM Makassar tengah dalam performa baik.
Terbaru, PSM Makassar melangkah ke final zona ASEAN Piala AFC 2022.
Dalam semifinal zona ASEAN Piala AFC 2022, PSM Makassar sukses menaklukkan Kedah Darul Aman FC dengan skor 2-1.
"Menghadapi PSM memang saya pikir pemain siap, ada beberapa penekanan yang saya sampaikan, tim lagi on fire, hasil dari mereka dapatkan cukup membanggakan kita dengan mengalahkan Kedah (di Piala AFC)," ucap Rahmad Darmawan, dalam sesi jumpa pers Minggu (14/8/2022).