Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2022 - Rawan Derbi untuk 3 Pasang Ganda Putra, Pelatih Ungkap Untung-Rugi

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 15 Agustus 2022 | 23:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, sedang beraksi di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Fajar Alfian mengaku tak mempermasalahkan tentang hasil drawing Kejuaraan Dunia 2022.

"Kalau menurut saya pribadi, undiannya memang ada tiga pasang di pul atas dan 1 pasang di pul bawah," ucap Fajar.

"Saya tidak memikirkan pada hasil undian karena ini turnamen individual, kita fokus saja ke pertandingannya," katanya lagi.

Sebelumnya disampaikan Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky, bahwa ganda putra ditargetkan untuk ada satu pasangan berdiri di podium pertama Kejuaraan Dunia 2022.

Ini secara tidak langsung PBSI mengandalkan ganda putra sebagai ujung tombak prestasi.

Dalam pandangan Aryono, hal tersebut diakui sebagai beban. Akan tetapi, dia meminta kepada anak asuhnya untuk tidak memikirkan hal tersebut.

"Selama ini ganda putra memang sudah berhasil untuk beberapa pertandingan, tetapi itu semua sebenarnya beban juga buat kita," ungkap Aryono.

"Tapi kita tekankan ke pemain jangan jadi beban, lebih ke motivasi menjadi lebih baik."

"Kalau ada beban jadi tidak enjoy. Kita akan kebalik-balik mainnya. Jadi kita bermain enjoy dan jadikan itu semua motivasi," sambungnya.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Sudah Tahu Tujuan, Gregoria Ingin Tampil Maksimal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P