Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lima tim diyakini bakal menjadi kuda hitam di Piala Dunia 2022 Qatar. Tiga negara dari Grup A siap bersaing lolos ke babak 16 besar.
Piala Dunia 2022 akan diselenggarakan mulai 20 November hingga 18 Desember 2022 di negara Qatar.
Sebanyak 32 tim dari delapan grup akan bertanding satu sama lain memperebutkan masing-masing jatah dua tiket untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Sejumlah tim unggulan diprediksi bakal bisa lolos dengan mudah dari fase grup.
Sebut saja mulai dari timnas Belanda, timnas Argentina, hingga timnas Prancis akan melaju mulus.
Jika ada tim unggulan, maka semestinya ada juga tim non-unggulan. Dalam hal ini tim berstatus non-unggulan berpotensi menjadi kuda hitam.
Tim kuda hitam dapat diasumsikan sebagai tim yang bisa membuat kejutan dalam gelaran Piala Dunia di Qatar kali ini.
Sebanyak lima tim diyakini bakal menjadi tim kuda hitam di Piala Dunia 2022 berkat kiprahnya di babak kualifikasi.
Berikut lima tim kuda hitam Piala Dunia 2022 seperti dikutip BolaSport.com dari Inside Sport.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Incar Casemiro, Real Madrid Pasang Harga Tinggi
5. Timnas Qatar
Menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022, ini adalah kali pertama timnas Qatar ikutserta. Potensinya untuk keluar dan lolos dari fase grup juga terbuka lebar.
Terlebih, privilese berupa dukungan sebagi tuan rumah bisa dimanfaatkan dengan baik untuk penambah semangat.
Timnas Qatar berada di Grup A bersama Belanda, Senegal, dan juga Ekuador.
Meski dipandang kalah kualitas, Qatar siap membuktikan kemampuan skuadnya yang dipimpin oleh Hassan Al-Haydous.
Performa apik Tim Dinamit di ajang EURO 2020 dengan mampu menembus babak semifinal menjadi modal penting.
Mereka memenangi 9 dari 10 laga di babak kualifikasi dengan menjebloskan 30 gol dan hanya kebobolan tiga kali.
Kembalinya Chrisitan Eriksen usai mengalami insiden henti jantung pada EURO 2020 lalu menjadi tambahan kualitas bagi timnas Denmark.
Deretan pemain berkelas lainnya seperti Kasper Scheimechel, Andreas Christensen, hingga Simon Kjaer akan menjadi tumpuan tim.
Pencapaian terbaik timnas Denmark adalah menembus perempat final di Piala Dunia 1998.
Denmark sendiri berada di Grup D bersama juara bertahan Prancis, Tunisia, dan Australia.
Baca Juga: Man United Vs Liverpool - Performa Bapuk, Harry Maguire bakal Tak Dimainkan oleh Erik ten Hag
Alphonso Davies akan memimpin rekan-rekannya di timnas Kanada menjalani piala dunia kedua mereka setelah kali terakhir mentas pada edisi Piala 1986 silam.
Les Rouges memiliki striker tajam dalam diri Jonathan Favid.
Setelah 36 tahun tak tampil, timnas Kanada akan bertarung mati-matian dengan Belgia, Maroko, dan Kroasia yang tergabung dalam Grup F.
Tim berjuluk La Tri ini menjadi salah satu dari empat negara yang berasa dari Amerika Selatan.
Timnas Ekuador menempati urutan keempat pada babak kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan di bawah Brasil, Argentina, dan Uruguay.
Skuad yang dimiliki timnas Ekuador saat ini disebut sebagai generasi emas dengan berisikan para pemain seperti Pervis Estupinan, Moises Caicedo, dan Piero Hincapie.
Mereka akan menghadapi persaingan sengit dari Belanda, Qatar, dan Senegal yang tergabung dalam Grup A.
Calon kuat pendamping timnas Belanda di Grup A ini siap bersaing dengan Qatar dan Ekuador sebagai tim kuda hitam lainnya.
Dipimpin oleh Sadio Mane sebagai ujung tombak serangan, timnas Senegal optimistis bakal melaju jauh.
Status sebagai juara Piala Afrika menjadi prestasi yang mentereng di antara para tim kuda hitam lainnya.
Terlebih lagi, banyak pemain dari timnas Senegal yang berkiprah di Eropa dan kualitasnya sudah terbukti di liga-liga top.
Sebut saja Edouard Mendy dan Kalidou Koulibaly yang kini keduanya memperkuat Chelsea.