Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 2022/2023 - Abdulla Yusuf Sumbangkan Brace dan Satu Assist, Persija Jakarta Kandaskan Rans Nusantara FC

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 22:26 WIB
Selebrasi gol Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta berhasil menang dengan skor 3-0 saat melawan Rans Nusantara FC dalam laga pekan kelima Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (20/8/2022).

Persija Jakarta pada babak pertama berhasil mencetak tiga gol.

Hanno Behrens menjadi pembuka gol tim Macan Kemayoran pada menit ke-13.

Berawal dari tusukan Abdulla Yusuf dari sisi kanan, dia berhasil mengirim umpan ke depan gawang.

Dengan tenang, Hanno Behrens melepaskan tendangan ke sisi kiri dan memanfaatkan posisi kiper Hilmansyah yang sudah mati langkah.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023 - Abdulla Yusuf Cetak Gol Berkelas, Persija Jakarta Ungul atas RANS Nusantara FC pada Babak Pertama

Selanjutnya, Abdulla Yusuf menggandakan keunggulan Persija Jakarta (35').

Yusuf mendapatkan peluang lewat tendangan penalti setelah Hamdan Zamzani melakukan handball.

Tendangan penalti pemain nomor 9 ini sempat bisa ditepis oleh kiper Hilmansyah.

Namun, bola bisa direbut Yusuf yang dengan bebas melepaskan tendangan ke sisi gawang yang kosong.

Baca Juga: Jelang Hadapi Persib di Bawah Pimpinan Pelatih Baru Luis Milla, Teco Soroti Lini Belakang Bali United

Gol ketiga Persija Jakarta kembali dicetak Abdulla Yusuf pada menit ke-41.

Berawal dari umpan Hanno Behrens, Yusuf dengan cerdik melepaskan tendangan melengkung yang langsung menghujam gawang Rans Nusantara FC.

Babak pertama berakhir dengan skor 3-0 untuk keunggulan Persija Jakarta.

Baca Juga: Jelang Hadapi Persib di Bawah Pimpinan Pelatih Baru Luis Milla, Teco Soroti Lini Belakang Bali United

Awal babak kedua Rans Nusantara FC mulai mendominasi serangan.

Wander Luiz berhasil menciptakan peluang pada menit ke-75.

Mendapatkan umpan, Wander melepaskan tendangan yang masih melambung di atas gawang Persija Jakarta.

Kembali Wander Luiz mengancam gawang Persija Jakarta pada menit ke-79.

Sundulannya masih berada tipis dari tiang gawang Andritany Ardhiyasa.

Baca Juga: Michael Owen Datang ke Indonesia, Euforia Liga Inggris Semakin Membara

Peluang emas Rans Nusantara FC terjadi pada menit ke-83.

Menerima umpan dari sisi kanan, sundulan Wander Luiz ke sisi kanan berhasil ditepis oleh kiper Anditany dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Kembali Rans Nusantara FC mendapatkan peluang.

Dari skema tendangan sudut, Jujun Junaedi menyambut dengan sundulan dan berhasil ditepis oleh kiper Persija Jakarta (83').

Edo Febriansyah mendapatkan peluang lewat tendangan bebas.

Namun, kiper Andritany Ardhiyasa berhasil menghalau bola pada menit ke-90.

Hingga akhir babak kedua skor 3-0 untuk keunggulan Persija Jakarta tidak berubah.

FT: Rans Nusantara FC vs Persija Jakarta 0-3 (Hanno Behrens (13'), Abdulla Yusuf (35'), Abdulla Yusuf 41'))

Susunan Pemain:

Rans Nusantara FC: 97-Hilmansyah; 4-O K Jhon, 23-Ady Setiawan, 24-Hamdan Zamzani (Fadilla Akbar 49'), 3-Edo Febriansyah, 22-Arthur Bonai, 6-Makan Konate, 90-Alfin Tuasalamony (Jujun Junaedi 65'), 66-Mitsuru Maruoka, 99-Septian Bagaskara (David Laly 46'), 9-Wander Luiz.

Pelatih: Rahmad Darmawan.

Persija Jakarta: 26-Andritany Ardhiyasa; 19-Hanif Sjahbandi, 17-Ondrej Kudela, 11-Firza Andika, 41-Muhammad Ferarri, 25-Riko Simanjuntak (taufik Hidayat 81'), 23-Hansamu Yama (Resky Fandi 71'), 10-Hanno Behrens (Tony Sucipto 87'), 8-Syahrian Abimanyu, 27-Michael Krmencik (Ginanjar Wahyu 88'), 9-Abdulla Yusuf (Rio Fahmi 71).

Pelatih: Thomas Doll.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P