Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michael Owen Tak Sabar Jajal Kans Pertama Jadi Pandit di Indonesia

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 21 Agustus 2022 | 05:00 WIB
Michael Owen (tengah) ditemani Sutanto Hartanto selaku CEO Vidio (kiri) dan Monika Rudijono sebagai Managing Director Vidio (kanan) dalam sesi jumpa pers di Menara SCTV, Senayan, Jakarta, 20 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kedatangan Michael Owen ke Jakarta bukan tanpa alasan atau sekadar jalan-jalan. Ia akan menunjukkan kemampuannya sebagai pandit di hadapan audiens Indonesia. 

Michael Owen masih berkutat di sepak bola setelah pensiun sebagai pemain pada akhir musim 2012-2013. 

Ia “meminjamkan” komentar-komentarnya sebagai pandit untuk BT Sport dan Channel 4 di Inggris. 

Mantan penyerang Liverpool dan Manchester United tersebut pun punya kejutan untuk suporter kedua tim di Indonesia. 

Michael Owen akan menjadi pandit untuk laga Manchester United versus Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris 2022-2023, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB di Vidio, aplikasi streaming yang menayangkan laga tersebut. 

Kemunculan Owen ini menandai kali pertama ia menjadi pandit di luar Inggris. 

Bagi pria berusia 42 tahun itu, menjadi komentator sepak bola di negara orang jadi tantangan sendiri. 

Hal itu ia sampaikan pada konferensi pers di Jakarta, Sabtu (20/8/2022).

“Saya sudah sering menjadi pandit dan punya banyak pengalaman, tetapi belum pernah melakukannya di Indonesia. Jadi, saya mungkin akan bertanya ke beberapa kolega,” kata Owen.

“Hal terpenting dalam menjadi pandit adalah memberikan perspektif. Untuk presenter, mempelajari statistik itu penting, sementara untuk pandit, penting untuk membahas soal rasanya bermain di laga seperti ini.” 

“Seorang pandit harus bisa menjelaskan apa bedanya bermain di pertandingan sekelas Man United-Liverpool dibandingkan dengan pertandingan lain.” 

“Saya ingin mencoba menyampaikan keahlian saya ke penonton. Biasanya, pekerjaan pandit akan lebih mudah saat laganya berlangsung seru dan banyak yang bisa dibahas.” 

“Semoga pertandingan Man United dan Liverpool juga berlangsung seru,” tuturnya. 

Baca Juga: Tanggapi Isu Aubameyang ke Chelsea, Xavi: Kita Lihat Saja Nanti

Monica Rudijono, managing editor Vidio, mengatakan kedatangan Michael Owen ke Jakarta adalah salah satu cara untuk meningkatkan atensi soal Liga Inggris musim ini. 

“Kita semua tahu Michael Owen adalah pesepak bola legendaris untuk Liverpool dan Manchester United, dan dua klub ini punya basis pendukung besar,” kata Monica. 

“Kehadiran Michael Owen diharapkan bisa membantu mendekatkan euforia dan atensi masyarakat soal pertandingan Liga Inggris,” ucap dia melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P