Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Inggris Hari Ini - Manchester City Lawan Tim Kaya Raya, 3 Pemain Kunci Chelsea Absen

By Ivan Rahardianto - Minggu, 21 Agustus 2022 | 11:20 WIB
Di pekan ketiga Liga Inggris, Manchester City akan melawan klub kaya baru. Sementara Chelsea tidak akan diperkuat oleh tiga pemainnya. (OLI SCARFF/AFP)

BOLASPORT.COM - Di pekan ketiga Liga Inggris, Manchester City akan melawan klub kaya raya. Sementara itu, Chelsea tidak akan diperkuat oleh tiga pemainnya.

Laga pekan ketiga Liga Inggris 2022-2023 akan kembali digelar pada Minggu (21/8/2022) waktu setempat.

Ada tiga laga yang akan digelar pada hari ini dengan sejumlah klub top Inggris ikut bermain.

Laga akan dibuka dengan pertandingan antara Leeds United dan Chelsea.

Chelsea akan bertandang ke Stadion Elland Road pada Minggu (20/8/2022) waktu setempat atau pukul 20.00 WIB.

Dalam laga tersebut, Chelsea tidak akan diperkuat oleh tiga pemainnya.

Ketiga pemain Chelsea yang absen tersebut adalah N'Golo Kante, Mateo Kovacic, dan Armando Broja.

N'Golo Kante tidak akan tampil karena cedera hamstring saat melawan Tottenham Hotspur pada pekan kedua Premier League.

Sementara itu, Kovacic harus absen karena cedera lutut dan Armando Broja masalah knock.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Hari Ini - Peluang Arsenal Ambil Alih Puncak, Antonio Conte Absen

Di saat yang bersamaan, ada laga West Ham United vs Brighton & Hove Albion yang digelar di London Stadium, Minggu (21/8/2022) waktu setempat atau pukul 20.00 WIB.

Pekan ketiga Liga Inggris 2022-2023 hari ini akan ditutup dengan pertandingan Newcastle United vs Manchester City.

Duel dua tim kaya raya itu akan digelar di Stadion St. James' Park pada Minggu (21/8/2022) waktu setempat atau pukul 22.30 WIB.

Menghadapi Newcastle United, Manchester City punya modal yang bagus.

Pasalnya, dalam dua laga awal di Liga Inggris 2022-2023, The Citizens berhasil meraih dua kemenangan atas West Ham United dan Bournemouth.

Lewat modal itu, Man City tentu akan tampil percaya diri demi mengambil puncak klasemen Liga Inggris dari tangan Arsenal.

Adapun untuk Newcastle United, mereka berhasil meraih 4 angka dalam dua laga pertama Liga Inggris 2022-2023.

Tiga angka diraih The Magpies dalam laga melawan Nottingham Forest.

Sementara itu, satu angka diraih Newcastle saat laga melawan Brighton.

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, berikut jadwal laga pekan ketiga Liga Inggris 2022-2023 yang akan digelar hari ini, Minggu (21/8/2022) waktu setempat: 

Pukul 20.00 WIB

Leeds United vs Chelsea

West Ham United vs Brighton & Hove Albion

Pukul 22.30 WIB

Newcastle United vs Manchester City

Baca Juga: Tanggapi Isu Aubameyang ke Chelsea, Xavi: Kita Lihat Saja Nanti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P