Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Persebaya, PSIS Semarang Masih Tanpa Carlos Fortes

By Arif Setiawan - Minggu, 21 Agustus 2022 | 19:00 WIB
Skuad PSIS Semarang saat hadapi Barito Putra di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (6/8/2022). (Liga Indonesia Baru)

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang masih belum bisa memainkan Carlos Fortes saat menghadapi Persebaya Surabaya.

PSIS Semarang dijadwalkan bertemu Persebaya Surabaya pada pekan keenam Liga 1 2022/2023.

Pertandingan tersebut nantinya terlaksana di kandang Persebaya Surabaya, Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (23/8/2022).

PSIS Semarang sendiri berangkat ke Surabaya pada hari ini Minggu (21/8/2022).

Hal itu diumumkan langsung melalui akun instagram resmi klub.

Baca Juga: Kata Abdulla Yusuf Usai Cetak Dua Gol untuk Persija dan Bicara Faktor Kesulitan Adaptasi

Tim berjuluk Mahesa Jenar ini juga mengumumkan daftar pemain yang dibawa melawan Persebaya Surabaya.

PSIS Semarang tercatat membawa 20 pemain saja.

Beberapa pemain dipastikan absen karena beberapa alasan seperti cedera.

Salah satu pemain yang tidak dibawa yakni Carlos Fortes.

Selain Carlos Fortes, PSIS Semarang juga tak diperkuat oleh Wahyu Prast.

Baca Juga: Terkuak Nama Pemain Baru yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Timnas U-19 Indonesia, Bukan Iqbal Gwijangge dkk

Wahyu Prast disebut mengalami cedera sesaat sebelum berangkat ke Surabaya.

Sementara itu, hal ini sekaligus memperpanjang absennya Carlos Fortes.

Bahkan pemain berposisi sebagai striker itu belum pernah sekalipun bermian di Liga 1 2022/2023.

Sebelumnya, Sergio Alexandre sempat memberikan kabar baik terkait kondisi Carlos Fortes.

Namun Sergio menjelaskan tak ingin memaksakan Carlos Fortes untuk turun ke lapangan.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Lima Peserta Resmi Mundur, Termasuk 3 Tunggal Putri Andalan

"Memang tanpa dia (Carlos Fortes), cukup berpengaruh," kata Sergio Alexandre, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga.

"Tapi makin hari dia makin mendekati kesembuhan 100 persen, step by step, tim dokter juga masih memberikan laporan, mungkin dia bisa dimainkan beberapa menit."

"Terpenting kita tidak akan memaksakan menit bermain Fortes di luar saran dari dokter," tuturnya.

Berikut daftar pemain PSIS Semarang untuk menghadapi Persebaya Surabaya:

Wahyu Tri, Ray Redondo, Frendi Saputra, Syiha, Alie Sesay, Fredyan Wahyu, Alfeandra Dewangga, Delfin Rumbino, Guntur, Taufik, Damas, Reza, Jonathan Cantillana, Hari Nur Yulianto, Taisei Marukawa, Wawan Febriyanto, Andreas Ado, Rachmad, Titus Bonai, Oktafianus Fernando.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh PSIS Semarang (@psisfcofficial)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P