Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Kejuaraan Dunia 2022 - Nonton Marcus/Kevin Lagi Hari Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 24 Agustus 2022 | 06:30 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, bersalaman di Istora Senayan, Jakarta, 7 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kembalinya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan penampilan pebulu tangkis Indonesia lainnya bisa ditonton melalui link live streaming Kejuaraan Dunia 2022.

Hari ketiga penyelenggaraan Kejuaraan Dunia 2022 pada Rabu (23/8/2022) akan menutup rangkaian pertandingan dari dua babak awal.

Susunan pertandingan babak 16 besar yang diatur agar menyisakan sebanyak mungkin pemain unggulan akan diketahui esok hari.

Indonesia sejauh ini telah meloloskan empat wakil ke babak 16 besar, atau babak ketiga dari Kejuaraan Dunia 2022.

Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie pada tunggal putra.

Kemudian pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati pada ganda campuran.

Hari ini enam wakil Indonesia akan memperjuangkan kelolosan mereka menuju babak ketiga.

Di antara mereka adalah empat wakil Indonesia pada sektor andalan yaitu ganda putra.

Ganda putra menjadi sektor favorit Indonesia karena semua wakil yang bertanding menyandang status unggulan.

Baca Juga: Rekap Kejuaraan Dunia 2022 - Jejak 13 Ribu Km Anthony dan Ganda Campuran Masih Utuh bagi Indonesia