Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga amal yang mempertemukan Barcelona vs Manchester City berakhir imbang dengan dihiasi setengah lusin gol.
Pertandingan persahabatan Barcelona vs Manchester City tersaji di Stadion Camp Nou Rabu (24/8/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 02.30 WIB.
Laga tersebut berakhir imbang dengan skor akhir 3-3.
Partai El Barca kontra City digelar untuk mengumpulkan dana guna melawan penyakit ALS (Amyotrophic Lateral Sclerosis).
Mantan pemain Barcelona, Juan Carlos Unzue, didiagnosis menderita penyakit tersebut pada 2020.
Pertandingan ini juga menjadi pertemuan perdana Pep Guardiola dan Xavi Hernandez.
Mereka berdua pernah bekerja sama di Barcelona sebagai pelatih dan pemain selama rentang waktu 2008–2012.
Mundur ke periode sebelumnya, 1998-2001, Guardiola dan Xavi sama-sama berstatus pemain di Barcelona.
Jalannya pertandingan
Dikutip BolaSport.com dari Sofascore, Manchester City yang lebih dulu membuka keran gol.
Bermula dari umpan silang Sergio Gomez, kiper Barcelona, Inaki Pena, gagal menangkap bola dengan sempurna.
Bola yang terlepas disambar oleh Julian Alvaraz dengan sontekan kaki kanan. Man City unggul 1-0.
Barcelona menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-29.
Bermula dari eksekusi tendangan bebas Raphinha, bola kemudian disundul oleh Sergio Busquets.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Diparkir Erik ten Hag, Harry Maguire Terancam Tak Dilirik Gareth Southgate
Pierre-Emerick Aubameyang menyambut umpan Busquets dengan sepakan voli kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Barcelona berbalik unggul 2-1.
Frenkie de Jong membuat pendukung tuan rumah bersorak setelah mengukir gol lewat tendangan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Manchester City membuat skor menjadi imbang 2-2.
Memanfaatkan umpan datar Joao Cancelo, Cole Palmer dengan mudah mencocor bola di mulut gawang Barcelona menggunakan kaki kiri.
Barcelona memimpin 3-2 pada menit ke-79.
Mendapat operan menyusur tanah dari Sergi Roberto, Memphis Depay menyambar bola dengan tembakan deras kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Pada menit 90+8, Man City mendapat penalti seusai Erling Haaland dijatuhkan oleh Andreas Christensen.
Riyad Mahrez, yang maju sebagai eksekutor, menjalankan tugas dengan sempurna.
Mahrez meluncurkan sepakan keras kaki kiri yang membuat bola melaju kencang ke pojok kiri atas gawang Barcelona.
Skor 3-3 tetap tidak berubah hingga wasit Jose Sanchez meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Arsenal Dipaksa Sabar 1 Tahun untuk Transfer Neto
Barcelona 3-3 Manchester City (Pierre-Emerick Aubameyang 29’, Frenkie de Jong 66', Memphis Depay 79'; Julian Alvarez 21’, Cole Palmer 70', Riyad Mahrez 90+9')
Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): 26-Inaki Pena (36-Arnau Tenas 81'); 18-Jordi Alba (28-Alejandro Balde 57'), 23-Jules Kounde (15-Andreas Christensen 81'), 3-Gerard Pique (24-Eric Garcia 57'), 20-Sergi Roberto (2-Sergino Dest 81'); 21-Frenkie de Jong (32-Pablo Torre 72'), 5-Sergio Busquets (16-Miralem Pjanic 72'), 19-Franck Kessie (30-Gavi 57'); 11-Ferran Torres (10-Ansu Fati 46'), 17-Pierre-Emerick Aubameyang (14-Memphis Depay 57'), 22-Raphinha (27-Abdessamad Ezzalzouli 72')
Pelatih: Xavi Hernandez
Manchester City (4-3-3): 18-Stefan Ortega; 3-Ruben Dias (79-Luke Mbete 64'), 2-Kyle Walker (5-John Stones 46'), 21-Sergio Gomez (97-Josh Wilson-Esbrand 46'), 82-Rico Lewis (7-Joao Cancelo 46'); 20-Bernardo Silva (17-Kevin De Bruyne 64'), 4-Kevin Phillips (16-Rodri 57'), 80-Cole Palmer; 19-Julian Alvarez (9-Erling Haaland 72'), 47-Phil Foden (8-Ilkay Gundogan 66'), 26-Riyad Mahrez
Pelatih: Pep Guardiola
Wasit: Jose Sanchez (Spanyol)
Baca Juga: Raphael Varane Ungkap Alasan Casemiro Pilih Pindah ke Man United