Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2022 - Salah Taktik Jadi Penyebab Rehan/Lisa Disisihkan Unggulan Ke--5

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 25 Agustus 2022 | 16:45 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dalam penampilan di babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang, Kamis (25/8/2022). (DOK. PBSI)

Hal senada diungkapkan Rehan. Dia mengaku kurang fokus sehingga salah menerapkan taktik melawan Seo/Chae.

"Ya kita harusnya bisa ambil gim pertama," jelas Rehan.

"Saya kecolongan di pengembalian bola karena kebiasaan melawan yang tangan kanan, hari ini kita dapat lawan tangan kiri, di lapangan saya lupa tentang itu."

"Forehand Chae Yu Jung kan bagus tapi malah saya kasih terus karena saya ingatnya itu backhand," lanjutnya.

Rehan mengaku belum puas dengan penampilannya, tetapi tetap mensyukuri kesempatan tampil di Kejuaraan Dunia 2022.

Ini adalah pengalaman Rehan/Lisa mendapat kesempatan bermain di turnamen grade 1 BWF itu.

Selanjutnya, Rehan/Lisa dijadwalkan akan tampil pada Japan Open 2022.

"Belum puas tapi saya bersyukur bisa main di Kejuaraan Dunia," kata Rehan.

"Banyak pelajaran yang bisa kita ambil dan kita merasa permainan kita juga berkembang. Sekarang langsung mau bersiap untuk Japan Open," ujarnya.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Marcus/Kevin Masuk Jebakan, Game Plan Maut Inggris Tuntas 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P