Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angkat Kaki Lebih Cepat, Para Unggulan yang Tersisih pada Kejuaraan Dunia 2022

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 25 Agustus 2022 | 17:20 WIB
Raut kekecewaan pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo usai dikalahkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Kamis 25 Agustus 2022 (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

Juara Indonesia Masters tiga tahun lalu itu tampaknya masih sulit untuk kembali ke performa terbaiknya.

Cedera membuat Antonsen tak terlihat di beberapa turnamen tahun ini.

"Kualitas stroke saya tidak baik dan ada beberapa keputusan yang keliru. Akan tetapi ini hanya masalah waktu saat di lapangan. Saya hanya kurang latihan dan suasana pertandingan,” kata Antonsen.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Salah Taktik Jadi Penyebab Rehan/Lisa Disisihkan Unggulan Ke--5

Unggulan yang juga langsung gugur pada babak 64 besar adalah pasangan ganda putra Malaysia ,Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Pasangan yang mampu meraih medali perunggu pada Kejuaraan Dunia edisi terakhir di Huelva, Spanyol itu dikalahkan wakil Singapura, Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean, juga lewat straight game dengan skor 20-22, 20-22.

"Saya pikir kami tidak bisa bermain seperti yang kami inginkan, sementara pasangan Singapura bermain dengan lebih bebas dan percaya diri,” kata Ong.

Tanda-tanda membaik juga belum ada pada mantan raja bulu tangkis tunggal putra, Kento Momota.

Kento Momota menelan pil pahit usai dipermalukan wakil India, Prannoy H.S.

Momota sempat menunjukan progress yang cukup meyakinkan setelah mencapai partai puncak pada Malaysia Open lalu.