Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha mengaku siap tampil lawan PSM Makassar dan bertekad bawa Maung Bandung raih tiga poin penuh di kandang lawan.
Persib Bandung bakal melakoni laga pekan ketujuh Liga 1 2022-2023 lawan PSM Makassar di Stadion BJ Habibie, Parepare, pada Senin (29/8/2022).
Jelang menghadapi PSM Makassar ini, Beckham Putra mwngaku sudah dalam kondisi pulih 100 peraen dari cedera pergelangan kaki yang dideritanya beberapa waktu lalu.
Pemain berusia 20 tahun itu juga masuk dalam daftar 20 pemain yang diboyong Persib ke Parepare.
Baca Juga: Luis Milla Ungkap Perbedaan Saat Melatih Timnas Indonesia dan Persib Bandung
Beckham Putra mengaku bahwa kondisinya sudah tak ada masalah dan siap tampil di lapangan.
Bahkan ia mengaku sangat siap untuk tampil apabila memang dipercaya pelatih, Luis Milla untuk membela tim.
“Sejauh ini sudah merasa jauh membaik. Tidak ada rasa sakit lagi," ujar Beckham Putra sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Minggu (28/8/2022).
"Mudah-mudahan semuanya lancar. Jika dipercaya main, saya siap,” ucapnya.
Kembalinya Beckham tentu saja bisa menjadi angin segar untuk Persib karena ada tambahan pemain gelandang.
Bahkan tim asuhan Luis Milla ini juga diyakini bakal bisa kembali ke jalur kemenangan setelah beberapa pemain sembuh dari cedera.
Ditambah lagi pada laga pekan lalu Persib harus menelan kekalaham daei Bali United 2-3.
Dengan hasil kurang bagus tersebut, tentu saja pemain bernomor punggung 7 itu berharap bisa membawa tim ke jalur positif.
Beckham juga mengaku siap tampil maksimal nantinya.
Oleh karena itu, Beckham pun lebih memilih fokus pada kekompakan timnya ketimbanh menimbanh kekuatan dan kelemahan lawan.
"Kami fokus pada tim. Bekerja keras di lapangan, semoga hasilnya sesuai harapan,” tuturnya.
Sementara itu, saat ini Persib Bandung masih berada diposisi ke-12 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas tujuh poin.
Hasil itu didapatkan seusai melakoni enam laga dengan meraih dua kemenangan, satu kali imbang, dan tiga kali kalah.
Untuk itu, demi membawa Persib ke posisi atas klasemen Beckam bertekad meraih hasil tiga poin penuh.