Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Japan Open 2022 - 5 Wakil Awali Perjuangan Indonesia, Apriyani/Fadia Jadi Pembuka

By Muhamad Husein - Selasa, 30 Agustus 2022 | 05:45 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak ketiga Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Kamis (25/8/2022). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Sebanyak lima wakil Indonesia akan tampil pada babak pertama Japan Open 2022 yang akan berlangsung di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang.

Lima wakil Indonesia akan berlaga pada hari pertama turnamen level Super 750 Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022).

Pada hari pertama, wakil Indonesia yang berlaga adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari nomor ganda putri, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dari ganda putra.

Selain itu terdapat Gregoria Mariska Tunjung dari tunggal putri, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari ganda campuran.

Dari lima wakil itu, laga pertama tim merah putih akan dibuka oleh Apriyani/Fadia yang menjadi unggulan kedelapan.

Mereka dijadwalkan menghadapi pasangan Kanada, Catherine Choi/Josephine Wu dan akan menjadi pertemuan pertama mereka.

Baca Juga: Japan Open 2022 - Tanpa Andalan Rexy Mainaky, Ahsan/Hendra Rawan Dijegal Pawang Ganda Putra Indonesia

Apriyani/Fadia sendiri diharapkan bisa melanjutkan prestasi sejak keduanya dipasangkan pada bulan April tahun ini.

Pencapaian keduanya sejak dipasangkan yaitu berhasil menjadi juara pada ajang SEA Games dan Malaysia Open.