Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Japan Open 2022 - Leo/Daniel Kubur Mimpi Andalan Jepang Berjaya di Tanah Sendiri

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 31 Agustus 2022 | 12:05 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada perempat final Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Jumat (15/7/2022). (PP PBSI)

 

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, mengamankan tiket menuju babak kedua Japan Open 2022 dengan mengejutkan.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menghadapi pasangan unggulan kedua asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada pertandingan di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Rabu (31/8/2022).

Tampil di hadapan publik sendiri, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi malah kesulitan tampil gemilang.

Situasi ini lalu dimanfaatkan Leo/Daniel untuk menuntaskan pertandingan dengan kemenangan 21-14, 21-17 setelah berduel melawan Hoki/Kobayashi selama 38 menit.

Selanjutnya Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan) yang akan menjadi lawan Leo/Daniel di babak kedua Japan Open 2022.

Baca Juga: Japan Open 2022 - Cedera Punggung Buat Anthony Ginting Harus Lupakan Asa Raih Gelar

Jalannya pertandingan

Pada gim kesatu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bermain lebih baik daripada Takuro Hoki/Yugo Kobayashi setelah kedua pasangan saling mencetak 2-2.

Leo/Daniel begitu perkasa. Mereka membuat Hoki/Kobayashi kocar-kacir hingga mendapat tambahan lima poin 7-2.

Leo/Daniel semakin tak terbendung. Mereka unggul 11-3 pada interval gim kesatu.