Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Japan Open 2022 - Chico Kalah Usai Bertarung 79 Menit, Wakil Indonesia Habis

By Delia Mustikasari - Jumat, 2 September 2022 | 14:39 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, menyelesaikan babak kesatu Japan Open 2022 dengan sebuah kemenangan mengejutkan di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Rabu (31/8/2022). (DOK. PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, gagal melangkah ke babak semifinal Japan Open 2022.

Laju Chico Aura Dwi Wardoyo dihentikan Kenta Nishimoto (Jepang), 21-14, 17-21, 18-21 setelah bertarung selama 79 menit di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jumat (2/9/2022).

Kekalahan Chico Aura Dwi Wardoyo sekaligus memastikan wakil Indonesia tak bersisa untuk berlaga pada semifinal Japan Open 2022.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Fajar/Rian Gugur, Ganda Putra Indonesia Habis

Jalannya pertandingan

Nishimoto memulai gim pertama dengan keunggulan 3-0. Chico mendekat 1-3, tetapi Nishimoto membuka jarak 5-3.

Chico berusaha menipiskan selisih skor 6-7, tetapi Nishomoto kembali menjauh 8-6. Usaha Chico menyamakan kedudukan berhasil saat skor 8-8.

Chico lalu berbalik memimpin 10-8 setelah mencetak dua poin beruntun dan menutup dengan keunggulan pada interval 11-8.

Setelah jeda interval, Chico melanjutkan keunggulan 13-9. Nishimoto berusaha mendekat 10-13, tetapi Chico melebarkan jarak 16-10.

Nishimoto berusaha keluar dari tekanan dengan mendekat 13-18. Chico menjaga konsistensi permainan dengan menjauh 19-14 dan memastikan gim ini menjadi miliknya.