Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah tidak dipilih Ducati untuk menemani Francesco Bagnaia di tim pabrikan musim depan.
Teka-teki siapa diantara Jorge Martin dan Enea Bastianini yang promosi ke tim pabrikan akhirnya terjawab.
Ducati secara resmi telah mengumumkan bahwa musim depan Enea Bastianini yang akan promosi ke tim Ducati Lenovo, Bastianini akan menggantikan tempat Jack Miller yang hengkang ke KTM.
Sebelum keputusan tersebut diambil, media memang banyak memberitakan perihal persaingan antara kedua pembalap.
Bastianini sebenarnya secara statistik lebih diunggulkan dibandingkan dengan Martin, pasalnya musim ini Bastianini menjalani musim yang cukup gemilang.
Sejauh ini Bastianini sudah mengoleksi tiga kali kemenangan dan dan 118 poin, yang membuatnya berada di peringkat enam klasemen.
Sementara itu Martin belum mendapatkan kemenangan pertamanya musim ini, meski sudah dua kali naik podium.
Raihan 87 poin hanya mampu mengantarkannya bertengger di peringkat sembilan klasemen.
"Saya pasti sedikit kecewa setelah keputusan itu. Tapi bukan karena Enea yang dipilih, dia pasti pantas mendapatkannya," ucap Martin dikutip Bolasport.com dari Speedweek, Jumat (2/9/2022).
Baca Juga: Marc Marquez Kembali! Siap Tunggangi RC213V Saat Tes Misano