Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Malam Ini, pada Sabtu (3/9/2022) akan tersaji derbi Indonesia antara Egy Maulana Vikri Vs Witan Sulaeman.
Klub Egy Maulana Vikri, FC Vion Zlate Moravce dijadwalkan akan bertemu klub Witan Sulaeman, AS Trencin dalam laga pekan ke-9 Liga Slovakia pada Sabtu (3/9/2022).
FC Vion akan berlaku sebagai tuan rumah dalam laga ini.
Laga ini berpeluang jadi pertemuan Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri pertama kali sebagai rival di Liga Slovakia.
Dua pemain ini dikenal sebagai sahabat karena juga sering bermain dalam satu tim.
Egy dan Witan sudah beberapa kali satu tim bareng di antaranya di Persab Brebes, timnas U-19 Indonesia, timnas senior Indonesia hingga FK Senica musim lalu.
Bahkan ada fakta unik bila Witan Sulaeman nyaris satu tim dengan Egy di FC Vion Zlate Moravce musim ini.
Sayangnya, Witan sudah sepakat lebih dulu dengan AS Trencin sebelum FC Vion menyatakan ketertarikannya.
"Ini adalah cukup kebetulan (FC Vion dan AS Trencin mengumumkan Egy dan Witan) bersamaan," ujar manajer FC Vion Zlate Moravce, Marek Ondrejka dilansir BolaSport.com dari TVNoviny.sk.
"Meskipun kita (mengakui) tertarik pada keduanya (Egy-Witan)."
"Ketika kami memutuskan akan mengambil salah satu atau keduanya, Egy memberi tahu kami bahwa Witan sudah menandatangani kontrak dengan AS Trencin."
"Jadi mungkin takdir mereka untuk bentrok (tidak satu tim)," tambahnya.
Baca Juga: Bek Keturunan Indonesia untuk Pertama Kalinya Dipanggil Timnas Senior Belanda
Meski bertindak sebagai tuan rumah, FC Vion Zlate Moravce saat ini tengah terpuruk jika dibandingkan AS Trencin.
FC Vion belum juga meraih kemenangan hingga pekan ke-8 liga musim ini.
Mereka juga terdampar di posisi ke-11 klasemen sementara.
Sementara AS Trencin ada di peringkat ke-7 dengan mencatatkan 3 kemenangan.
Dari segi statistik individual, Egy-Witan terbilang mirip-mirip.
Egy secara keseluruhan sudah mencatatkan waktu bermain sebanyak 153 menit dan mencatat 1 assist di liga.
Sedangkan Witan Sulaeman mencatat 106 menit bersama AS Trencin di liga.
Baca Juga: Bek Keturunan Indonesia untuk Pertama Kalinya Dipanggil Timnas Senior Belanda
Laga nanti malam juga mewujudkan komentar Asnawi Mangkualam saat pertama kali mengucapkan selamat atas klub baru Egy-Witan.
"Baku tumbuk ya," kata Asnawi.
Jadi, siapakah yang akan meraih hasil terbaik dalam Derby Indonesia antara Egy vs Witan?