Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dewa United akan menjamu PSS Sleman dalam pekan kedelapan Liga 1 2022/2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (4/9/2022).
Pada duel ini, Dewa United patut mewaspadai PSS Sleman, karena kubu lawan belum pernah menelan kekalahan saat melakoni pertandingan away.
Dengan rincian hasil, dua kali imbang lawan RANS Nusantara FC (3-3) dan Arema FC (0-0). Lalu menang atas Persik Kediri (2-0).
Namun, saat bermain di kandang, PSS Sleman mencatatkan tiga kekalahan kontra PSM Makassar (1-2), Persib Bandung (0-1), dan Persebaya Surabaya (0-1).
Baca Juga: Taktik Khusus Thomas Doll Demi Jaga Tren Positif Saat Lawan Bhayangkara FC
Kemudian, sekali menang atas Barito Putera (1-0).
Pelatih Dewa United, Nil Maizar pun determinasi PSS Sleman dalam melakoni pertandingan tandang.
Nil Maizar pun tidak meragukan kekuatan yang dimiliki tim besutan Seto Nurdiantoro itu.
Untuk itu, dia meminta Dias Angga dkk mampu menterjemahkan strategi dengan baik saat di lapangan nantinya.
Baca Juga: Japan Open 2022 - Penakluk Apriyani/Fadia Ambyar, Belum Final Korea Amankan 1 Gelar
"Itu fakta (PSS Sleman belum kalah di laga away), di Kediri menang 2-0, itu sangat luar biasa, tapi di kandang beberapa kali kalah, buat saya itu hanya informasi aja," ucap mantan pelatih Persela Lamongan tersebut.
"Yang penting besok Dewa United menjalankan strategi yang sesuai diinginkan, itu yang kami praktekan di game ini."
"PSS punya kekuatan yang luar biasa, yang pasti kami siap," sambung Nil Maizar dalam sesi jumpa pers Sabtu (3/9/2022).
Di satu sisi, dia ingin Dewa United dapat mengamankan tiga poin atas PSS Sleman.
Baca Juga: MotoGP San Marino 2022 - Quartararo Mulai Kangen Marquez, Tak Ikhlas Lihat Ducati Dominan?
"Dewa United sudah melakukan ofisial training, Alhamdulillah seluruh pemain dalam kondisi sehat, mungkin Syaifuddin aja yang ada masalah kemarin di latihan, seluruh pemain asing dalam kondisi sangat bagus," kata pelatih berusia 52 tahun itu.
"Secara fisik, teknik, taktik, mental, kami siap menghadapi PSS Sleman, mudah-mudahan bisa mendapatkan hasil maksimal," tutur Nil Maizar.
Sementara itu, Dias Angga menuturkan bahwa kemenangan atas PSIS Semarang laga laga sebelumnya menjadi modal bagi Dewa United dalam menghadapi PSS Sleman.
"Alhamdulillah kami bersyukur mendapatkan hasil maksimal pada laga kemarin (menang 2-1 atas PSIS Semarang), itu sesuatu yang modal bagus untuk lawan PSS Sleman," kata Dias Angga.
"Dan untuk laga besok punya kesempatan untuk mendapatkan poin tiga, kami harus lebih siap dari sebelumnya," tutup mantan pemain Bali United tersebut.