Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Red Bull, Max Verstappen, meraih pole position pada sesi kualifikasi Formula 1 (F1) GP Belanda di Sirkuit Zandvoort, Sabtu (3/9/2022).
Hasil ini memastikan Max Verstappen akan start paling awal pada balapan GP Belanda pada Minggu (4/9/2022), di depan dua pembalap Ferrari, Charles Leclerc dan Carlos Sainz.
POLE FOR MAX VERSTAPPEN!!!
What a crowdpleaser! ????#DutchGP #F1 pic.twitter.com/vSxZOVB5Jn
— Formula 1 (@F1) September 3, 2022
Melengkapi posisi lima besar adalah Lewis Hamilton (Mercedes) dan Sergio Perez (Red Bull).
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2022 - Ducati Mendominasi, Jack Miller Raih Pole Position
Jalannya sesi kualifikasi
Kualifikasi F1 dibagi menjadi tiga sesi, yaitu Q1, Q2, dan Q3 dengan tujuan mencari starting grid pada saat balapan Minggu (4/9/2022).
Sebanyak 20 pembalap yang tampil pada F1 GP Austria 2021 berjuang untuk mendapatkan waktu lap tercepat.
Pada Q1, 15 pembalap yang mencatatkan waktu lap teratas nantinya akan lolos ke sesi Q2.
Daniel Ricciardo (Renault) membuka sesi dengan menjadi yang tercepat setelah membukukan 1 menit 12,490 detik. Namun, Max Verstappen menggesernya dengan putaran tercepat 1 menit 11,317 detik.
Memasuki 13 menit sesi berjalan, Charles Leclerc menjadi pembalap tercepat dengan torehan 1 menit 22,443 detik.