Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Tunggal Putra Tak Punya Lawan, Viktor Axelsen Sendirian Lawan Marcus/Kevin dalam Sparring

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 6 September 2022 | 22:04 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, meluapkan ekspresinya saat menghadapi Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) di perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Saking kuatnya, pemain tunggal putra nomor satu asal Denmark, Viktor Axelsen, diminta bermain di ganda. Dia mengabulkannya. Lawannya? Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo!

Viktor Axelsen dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pasangan ganda putra nomor satu asal Indonesia, melakukan latih tanding.

Cuplikan sparring antara dua penguasa beda sektor di bulu tangkis tersebut dibagikan Viktor Axelsen dalam akun media sosialnya pada Selasa (6/9/2022).

Kebetulan, Viktor Axelsen dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bertahan lebih lama di Jepang karena agenda dengan sponsor apparel mereka yaitu Yonex.

"Desakan" agar Axelsen pindah ke sektor ganda memang mengemuka karena dominasinya di sektor tunggal putra.

Axelsen bisa dibilang menguasai tunggal putra dalam dua tahun belakangan.

Pemain asal Odense itu mengambil estafet dari rival terbesarnya, Kento Momota (Jepang), yang dilanda cedera pada awal tahun 2020.

Sejak saat itu Axelsen hampir tak terkalahkan. Nyaris semua gelar dari turnamen individu kelas atas berhasil diborongnya. Olimpiade Tokyo 2020 dan Kejuaraan Dunia 2022 adalah contohnya.

Pembekuan ranking dunia BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia) akibat pandemi makin menonjolkan bagaimana level Axelsen berada di atas rival-rivalnya.

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Marcus/Kevin Belum Terjamah, Ahsan/Hendra Digusur Juara Olimpiade

Dari 9 poin turnamen individu Axelsen yang masuk hitungan ranking, dua di antaranya adalah poin maksimal 13.000 dari medali emas Olimpiade dan Kejuaraan.

Ingin tahu tujuh poin lainnya? Semuanya adalah poin maksimal 12.000 dari hasil menjuaraai turnamen level Super 1000. Mantap.

Kembalinya Momota pun tak mampu menggeser Axelsen dari takhta.

Pada pertemuan terakhir di final Malaysia Open 2022, Axelsen membabat Momota, yang masih dilanda masalah kepercayaan diri, dengan skor telak 21-4, 21-7. Tega!

Netizen berdoa, Axelsen mengabulkan.

PBSI.ID
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat menghadapi Man Wei Chong/Kai Wun Tee dari Malaysia pada babak pertama Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang, 30 Agustus 2022.

Axelsen menghadapi Marcus/Kevin sendirian dalam latih tanding.

Video berdurasi 17 detik yang diunggah Papa Vega, julukan warganet kepada Axelsen, menampilkan salah satu reli antara kedua pasangan.

Axelsen memamerkan kemampuan bertahannya. Meski demikian, menghadapi dua pemain sekaligus tentunya tidak mudah meskipun hanya dalam panggung ekshibisi.

Giliran Kevin yang memamerkan skill antisipasinya di depan net dengan menyambar netting Axelsen. Poin bagi Minions.

Baca Juga: Jarang-jarang kan, Pahlawan India pada Thomas Cup Senang Bukan Main Ungguli Pemain No 1 pada Peringkat World Tour

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P