Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ricky Kambuaya menilai Persib Bandung masih memiliki pekerjaan rumah meski baru saja meraih kemenangan di laga terakhir.
Persib Bandung meraih hasil manis pada laga pekan kedelapan Liga 1 2022/2023.
Menghadapi RANS Nusantara FC, Maung Bandung berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
Kala itu pertandingan digelar Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).
Meski meraih kemenangan, rupanya hal tersebut belum memuaskan hati seorang Ricky Kambuaya.
Baca Juga: Bongkar Pasang Pelatih, Penyakit Chelsea yang Ternyata Bawa Hujan Trofi
Pemain berposisi sebagai gelandang itu menilai Persib Bandung masih memiliki pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.
Lebih lanjut, Ricky Kambuaya berharap Luis Milla segera melakukan pembenahan.
Pasalnya Ricky Kambuaya berpendapat itu merupakan tugas dari Luis Milla.