Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sesi pagi dari hari kedua tes resmi MotoGP di Sirkuit Misano, Italia telah selesai. Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, menjadi yang tercepat.
Fabio Quartararo berhasil membukukan waktu terbaik dengan 1 menit 31.116 detik.
Tetapi sorotan kembali tertuju kepada juara dunia delapan kali, Marc Marquez, setelah absen pada sesi kedua pada hari pertama tes MotoGP Misano.
Marc Marquez mampu meningkatkan catatan waktu terbaiknya dibanding hari pertama.
Si Semut Cervera berhasil menembus peringkat 10 besar pada tes sesi 1 yang berlangsung sampai istirahat makan siang di Sirkuit Misano, Italia, Rabu (7/9/2022).
Marquez berhasil mencatatkan waktu lap terbaik dengan 1 menit 31.642 detik.
Baca Juga: MotoGP Malaysia 2022 Diharapkan Tetap Disambut Antusias oleh Penonton Indonesia
Torehan itu jauh lebih baik dari apa yang dicatatkan Marquez pada hari pertama tes.
Kemarin, Marquez mencatatkan waktu 1 menit 32.395 detik setelah melahap 39 putaran.
Penampilan Marquez yang mampu tampil cepat meski telah lama tak berkendara menjadi sorotan bagi sang juara bertahan.
Quartararo sampai tak menyangka Marquez langsung klik saat pertama ia kembali engan motor MotoGP kemarin.
"Dia (Marquez) melaju sangat cepat. Saya tidak mengira akan melihatnya begitu cepat dalam waktu yang singkat," kata Quartararo kepada DAZN dikutip BolaSport.com.
"Tetapi tidak banyak yang bisa dikatakan tentang Marc. Dia adalah seorang yang hebat dan kita tahu mengapa dia menjadi acuan selama 10 tahun terakhir dan delapan kali juara dunia," ujar Quartararo.
Tes MotoGP Misano kembali berlanjut hingga pukul lima sore waktu setempat, Rabu (7/9/2022).
Baca Juga: Hasrat Manajer Honda Melihat Marc Marquez Sudah Kembali Mengaspal
Catatan Waktu Tes MotoGP Misano
Rabu (7/9/2022), Sesi 1
1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha/Yamaha) 1:31.116
2. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo/Ducati) +0.056
3. Maverick Viñales (Aprilia Racing/Aprilia) +0.073
4. Enea Bastianini (Gresini Racing/Ducati) +0.144
5. Aleix Espargaro (Aprilia Racing/Aprilia) +0.217
6. Jorge Martin (Pramac Racing/Ducati) +0.323
7. Miguel Oliveira (Red Bull KTM/KTM) +0.469
8. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing/Ducati) +0.489
9. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha/Yamaha) +0.498
10. Marc Marquez (Repsol Honda/Honda) +0.526
11. Johann Zarco (Prima Pramac/Ducati) +0.725
12. Pol Espargaro (Repsol Honda/Honda) +0.748
13. Jack Miller (Ducati Lenovo/Ducati) +0,811
14. Brad Binder (Red Bull KTM/KTM) +0.846
15. Michele Pirro (Ducati Test Rider/Ducati) +0.954
16. Alex Marquez (LCR Honda/Honda) +1.044
17. Takaaki Nakagami (LCR Honda/Honda) +1.159
18. Dani Pedrosa (KTM Test Rider) +1.192
19. Raul Fernandez Tech3 KTM/KTM) +1.230
20. Remy Gardner (Tech3 KTM/KTM) +1.317
21. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF/Yamaha) +1.736
22. Stefan Bradl (Repsol Honda/Honda) +1.921
23. Lorenzo Savadori (Aprilia Test Rider) +2.531
Baca Juga: Tes MotoGP Misano - Kerja Sama Bastianini dan Bagnaia Jajal Mesin Ducati 2023