Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Nama Sudah Oke, Shin Tae-yong Minta 7 Pemain Naturalisasi untuk Timnas U-20 Indonesia

By Abdul Rohman - Kamis, 8 September 2022 | 11:45 WIB
(Dari kiri ke kanan) Indra Sjafri selaku Direktur Teknik PSSI, Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U-19 Indonesia serta Jeong Seok-seo sebagai penerjemah. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Shin Tae-yong meminta tujuh pemain keturunan untuk dinaturalisasi guna memperkuat timnas U-20 Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan seusai melakukan rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo, Kamis (8/9/2022).

Dikatakan Mochamad Iriawan, semua pemain keturunan tersebut berasal dari Belanda.

Kemudian, dua nama diklaim sudah disetujui untuk dinaturalisasi.

Baca Juga: Dominasi Persija dalam Lanjutan TC Timnas U-20 Indonesia di Surabaya

Sementara lima lainnya tengah dalam proses penjajakan.

"Kemudian kami melaporkan rencana naturalisasi yang diminta pelatih ada tujuh pemain naturalisasi yang akan kami hire," ucap Iriawan di YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (8/9/2022).

"Karena semuanya berasal dari Belanda."

"Dua sudah pasti, lima sedang kami jajaki," sambung pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.