Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Malaysia memiliki dua pemain naturalisasi teranyar. Sementara timnas Indonesia tengah merampungkan proses tiga pemain untuk dinaturalisasi.
Dua pemain yang menjadi warga negara Malaysia adalah Lee Tuck asal Inggris dan Sergio Aguero dari Argentina.
Keduanya saat ini berstatus sebagai pemain lokal klub Sri Pahang FC.
Sri Pahang FC berterima kasih ke Malaysia Football League (MFL) atas disetujuinya kedua pemain tersebut untuk bermain musim ini.
"SPFC berterima kasih kepada MFL atas persetujuan yang mengizinkan Tuck dan Aguero bermain musim ini," kata CEO Sri Pahang, Datuk Mohammaed Suffian Awang, dilansir BolaSport.com dari hmetro.com.my.
Baca Juga: JIS Dicoret untuk FIFA Matchday, Dua Stadion di Jawa Barat Jadi Opsi
"Sekaligus pengumuman ini sangat menggembirakan bagi klub dalam membentuk tim, terutama dalam persiapan Piala Malaysia nanti.
"Aksi Tuck dan Aguero akan disaksikan di Piala Malaysia," ujarnya.
MFL mengumumkan bahwa banding SPFC untuk mendaftarkan pemain naturalisasi Tuck dan Aguero sebagai pemain lokal di Liga Malaysia 2022 telah disetujui.