Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Semakin Membaik, Praveen Jordan Diharapkan Bisa Tampil di Olimpiade 2024

By Wawan Saputra - Sabtu, 10 September 2022 | 20:55 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, saat bertanding melawan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, pada laga penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Convention Centre & Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (1/1 (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Kondisi pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan dikabarkan terus membaik. Meski belum kembali bertanding, dia pun diharapkan bisa tampil pada Olimpiade Paris 2024.

Praveen Jordan mengalami masalah pada pinggangnya sudah cukup lama, tepatnya sejak Kejuaraan Asia 2022 bulan April yang lalu.

Sempat dipaksa bermain, akhirnya cedera tersebut kambuh lagi saat Praveen mengikuti Indonesia Open 2022.

Praveen kala itu bersama pasangannya Melati Daeva Oktavianti, terpaksa harus mengundurkan diri dari gelaran Indonesia Open 2022.

Meski sudah menjalani berbagai pengobatan dan juga terapi, namun ternyata belum cukup untuk membuat Praveen sembuh dari cederanya hingga akhirnya naik ke meja operasi.

Operasi tersebut diambil sebagai langkah untuk mempercepat penyembuhan cedera yang dialami Praveen karena ada saraf yang terjepit.

Selain itu operasi yang dijalani oleh Praveen juga bertujuan untuk fiksasi tulang belakangnya.

Usai naik meja operasi dan menjalani pemulihan yang cukup lama, Praveen sudah mulai melakukan latihan ringan.

Baca Juga: PB Djarum Perketat Audisi Umum demi Dapat Atlet DNA Juara