Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arthur Irawan dikabarkan akan meninggalkan Persik Kediri dan segera bergabung ke PSIS Semarang pada putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Terkait kabar itu, CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, angkat bicara.
Sebelumnya di media sosial ramai pembicaraan yang menyebutkan Arthur Irawan akan merapat ke PSIS Semarang.
Masih dari media sosial, selain sebagai pemain kedatangan Arthur Irawan akan menambah kekuatan finansial PSIS Semarang.
Seperti diketahui, Arthur Irawan kini merupakan pemain Persik Kediri dan menjabat sebagai kapten tim.
Sebelumnya, pemain berposisi gelandang itu sempat membela PSS Sleman.
Arthur Irawan sempat mengalami perselisihan dengan suporter Persik Kediri.
Suporter meminta Arthur Irawan keluar karena telah gagal membawa Persik Kediri yang tak kunjung meraih kemenangan.
Baca Juga: Graham Potter Jadi Pelatih Anyar Chelsea, Harus Bisa Curi Hati 5 Pemain Ini