Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pencapaian minor pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada Kejuaraan Dunia 2022 rupanya disebabkan penyakit yang diderita.
Misi kebangkitan yang diusung Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada Kejuaraan Dunia 2022 berakhir prematur.
Harapan pasangan nomor satu dunia tersebut untuk menjadi juara dunia harus pupus pada babak ketiga, pertandingan kedua mereka.
Marcus/Kevin secara mengejutkan disingkirkan pasangan Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, dengan skor meyakinkan 21-15, 21-9.
Rupanya, hasil kurang maksimal tidak terlepas dari kondisi kesehatan Marcus/Kevin yang kurang prima.
Sementara Marcus baru pulih dari cedera pergelangan kaki, Kevin terpapar demam berdarah (DBD) beberapa hari sebelum keberangkatan mereka.
Persiapan Marcus/Kevin menuju Kejuaraan Dunia 2022 pun makin terbatas.
"Kami latihan cuma tiga hari. Sebelum berangkat dia sudah sakit," ucap Marcus dikutip Bolasport.com dari Wartakota, Selasa (13/9/2022).
Namun, Marcus tidak ingin menjadikan penyakit sebagai kambing hitam atas kekalahannya dan Kevin pada Kejuaraan Dunia 2022.
Baca Juga: Magelang Open 2022 Jadi Arena Pembuktian Sekaligus Jembatani Atlet Muda