Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perjuangan Timnas U-20 Indonesia Siap Dimulai, Suporter Diharapkan Penuhi Stadion GBT

By Wila Wildayanti - Selasa, 13 September 2022 | 10:30 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia (skuat timnas U-20 Indonesia) sedang berfoto bersama dengan petinggi PSSI diantaranya Mochamad Iriawan (Ketua Umum PSSI) dan Indra Sjafri (Direktur Teknik PSSI) di Lapangan A, Senayan, Jakarta, 30 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Bahkan kapasitas penonton di stadion yang akan memberi dukungan untuk timnas diharapkan sudah bisa penuh.

“Engga, kita berharap sudah bisa 100 persen kapasitasnya,” ujar Yunus Nusi kepada awak media, Senin (12/9/2022).

“Itu tanggung jawab walkot Surabaya yang beri dukungan besar ke kami,” ucapnya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Berikut Daftar 23 Pemain Timnas U-20 Indonesia

Meski ada batasan kapasitas pun, Yunus Nusi tetap bersyukur karena ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 ini mendapat sambutan hangat dari pemerintah Surabaya.

Dengan itu, PSSI pun berharap para pemain muda Indonesia ini nantinya akan mendapat dukungan hangat dari suporter juga.

Oleh karena itu, Yunus berharap suporter bisa datang memenuhi Stadion GBT untuk memberi dukungan secara langsung buat timnas.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sudah siap berjuang dan unjuk gigi pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 ini.

“Kita terima kasih, kami yakin kawan kawan suporter timnas di Jawa Timur bisa memberikan dukungan secara maksimal,” kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Sebelum ke Indonesia, PSSI-nya Vietnam Kirim 2 Pesan untuk Timnasnya