Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia akan berduel melawan Timor Leste pada laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/9/2022).
Sebelumnya, ada 30 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC).
Menariknya, jelang laga ini Shin Tae-yong mencoret 6 pemain tepat dua hari sebelum pertandingan.
Mereka adalah Kadek Arel (Bali United), Edgar Amping (PSM Makassar), Mikael Tata (WBFC), Ferdiansyah (Persib), Teuku Razza (Persija Jakarta), dan Muhammad Widi (Persebaya Surabaya).
Dengan begitu, total skuad Garuda Nusantara saat ini diperkuat oleh 23 pemain.
Baca Juga: Sudah Komunikasi dengan Persija Tapi Borussia Dortmund Lebih Pilih Persib dan Persebaya
Dalam pilihan pemain tersebut, kondisi gelandang andalan timnas U-20 Indonesia yakni Marselino Ferdinan menjadi sorotan.
Pasalnya, Marselino sempat mengalami cedera pada Piala AFF U-19 2022.
Penampilannya di klub juga diperhatikan penuh oleh pelatih Persebaya, Aji Santoso, karena kondisi pemain berusia 18 tahun tersebut masih cedera.