Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Serbia termasuk peserta Piala Dunia yang selalu diperhitungkan dalam setiap edisi. Namun, sudah saatnya mereka bosan dengan status kuda hitam turnamen dan ingin naik pangkat jadi unggulan.
Timnas Serbia memiliki sejarah panjang dalam partisipasi di Piala Dunia.
Mulai dari saat bernama Yugoslavia, Serbia dan Montenegro, hingga kini Serbia, skuad asal Balkan ini tak kekurangan bakat-bakat istimewa.
Hanya, kiprah mereka sebatas kuda hitam yang tak kunjung naik pangkat.
Pencapaian tertinggi mereka di Piala Dunia sebatas peringkat keempat.
Timnas Serbia malah disalip tetangga mereka, Kroasia, sebagai eks kuda hitam yang menjadi unggulan pasca-kesuksesan menembus final di Rusia 2018.
Menuju Piala Dunia 2022, timnas Serbia masih memiliki sederet materi top di setiap lini yang jadi andalan di klub besar Eropa.
Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Inggris, Tiket Terakhir Pulang Kampung Lewat Gerbang Selatan
Modal Dusan Vlahovic dkk spesial sebagai pemimpin grup di kualifikasi zona Eropa dengan mengungguli tim favorit, Portugal plus Cristiano Ronaldo-nya, serta lolos melalui status nirkalah (6-2-0).
Hal ini jadi bekal bagus timnas Serbia untuk naik pangkat agar tidak lagi diperhitungkan sebagai kuda hitam semata di Grup G yang rumit bersama Brasil, Swiss, dan Kamerun.
Jangan lupakan modal lain berupa stok materi yang dalam dan melimpah penuh potensi yang dipunyai pelatih Dragan Stojkovic.
Profil Timnas Serbia
Asosiasi: Fudbalski Savez Srbije (FSS)
Konfederasi: UEFA (Eropa)
Julukan: Orlovi (Elang)
Peringkat FIFA: 25
Pelatih: Dragan Stojkovic
Penampilan terbanyak: Branislav Ivanovic (105)
Top scorer: Aleksandar Mitrovic (46)
Prestasi: Medali Emas Olimpiade (1)
Pencapaian di Piala Dunia:
1930 - Peringkat 4 (sebagai Yugoslavia)
1934-1938 - Tidak lolos
1950 - Fase grup
1954 - Perempat final
1958 - Perempat final
1962 - Peringkat 4
1966-1970 - Tidak lolos
1974 - Ronde 2
1978 - Tidak lolos
1982 - Fase grup
1986 - Tidak lolos
1990 - Perempat final
1994 - Diskors
1998 - Babak 16 besar
2002 - Tidak lolos
2006 - Fase grup (Serbia Montenegro)
2010 - Fase grup (Serbia)
2014 - Tidak lolos
2018 - Fase grup
2022 - ???
Daftar Pemain Timnas Serbia*
Kiper
Predrag RAJKOVIC, Marko DMITROVIC, Vanja MILINKOVIC-SAVIC, Marko ILIC
Bek
Nikola MILENKOVIC, Stefan MITROVIC, Strahinja PAVLOVIC, Milos VELJKOVIC, Filip MLADENOVIC, Mihailo RISTIC, Aleksa TERZIC, Strahinja ERAKOVIC
Gelandang
Dusan TADIC, Filip KOSTIC, Nemanja GUDELJ, Nemanja MAKSIMOVIC, Filip DJURICIC, Sergej MILINKOVIC-SAVIC, Sasa LUKIC, Andrija ZIVKOVIC, Darko LAZOVIC, Marko GRUJIC, Uros RACIC, Ivan ILIC
Penyerang
Aleksandar MITROVIC, Luka JOVIC, Djordje JOVANOVIC
Ket.: * = Daftar skuad terakhir per 12 Juni 2022.
Peluang di Piala Dunia 2022:
Bersama Swiss dan Kamerun, timnas Serbia di atas kertas punya peluang setara untuk menemani Brasil ke fase gugur. Andai lolos ke 16 besar, nantikan kejutan lain dari mereka setelahnya.
Jadwal di Grup G
24/11/2022: Brasil vs Serbia
28/11/2022: Kamerun vs Serbia
2/12/2022: Serbia vs Swiss
Serbia are low-key stacked ahead of the 2022 World Cup. ???????? pic.twitter.com/Pp6hn2RvNr
— Squawka (@Squawka) September 12, 2022