Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menilai bahwa Liga Italia dan Liga Champions tidak terlalu memiliki perbedaan yang mencolok.
AC Milan sukses membekuk Dinamo Zagreb kala bertanding di matchday kedua Grup E Liga Champions 2022-2023.
Bermain di San Siro, Rabu (14/9/2022) malam WIB, AC Milan menang meyakinkan atas Dinamo Zagreb dengan skor akhir 3-1.
Gol penalti Olivier Giroud (menit ke-45), Alexis Saelemaerkers (47'), dan Tommaso Pobega (77') hanya bisa dibalas oleh Mislav Orsic (56').
Kemenangan ini merupakan yang perdana di kandang I Rossoneri di Liga Champions sejak kali terakhir pada 2013 lalu.
Torehan tiga angka yang didapatkan Milan juga merupakan kemenangan pertama setelah pada laga pembuka hanya bermain imbang melawan RB Salzburg.
Hasil ini juga membuat Milan untuk sementara memimpin klasemen Grup E dengan koleksi empat poin.
Stefano Pioli selaku pelatih Milan mengungkapkan bahwa hasil ini adalah peningkatan tersendiri bagi timnya.
Dengan menyandang status sebagai jawara Liga italia musim lalu, Stefano Pioli mengungkapkan bahwa para pemainnya bermain dengan baik.
"Ini adalah langkah positif lainnya," ujar Pioli seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Saya memberi tahu para pemain bahwa mereka belum memenangkan pertandingan Liga Champions di kandang, terlepas dari kualitas mereka."
"Para fan dan pemain pantas mendapatkannya. Saya pikir kami bisa bermain lebih baik, lebih akurat, dan mencetak lebih banyak lagi, tetapi kami telah memainkan banyak permainan akhir-akhir ini," ujar Pioli.
Pioli menatap Liga Champions musim ini seperti halnya Liga Italia yang memiliki intensitas sama di setiap pertandingan yang dijalani.
Ia menilai bahwa perbedaan keduanya tak begitu mencolok dan tidak memengaruhi gaya bermain anak-anak asuhnya.
"Saya masih berpikir tidak ada terlalu banyak perbedaan. Performa tergantung pada kami di Italia dan Eropa," kata Pioli melanjutkan.
"Kami seharusnya tidak berpikir kami membutuhkan sesuatu yang luar biasa untuk menang di Liga Champions."
Baca Juga: PIALA DUNIA - Kontrak Unik Barcelona dan Atletico Madrid Datangkan Berkah bagi Antoine Griezmann
"Levelnya tinggi, tetapi itu akan sama pada hari Minggu melawan Napoli."
"Kami melakukannya dan pertandingan hari ini membuktikannya. Kami bisa melakukannya lebih baik lagi, mencetak lebih banyak gol dan tidak kebobolan," tutur Pioli.
????️ Stefano #Pioli: "If we play at a high level, both in Italy and in Europe, we can win all our games. Last year against Atletico we played well in both games, one we won and one we lost." pic.twitter.com/ALKRu68MU1
— Milan Posts ???????????? (@MilanPosts) September 13, 2022
Ditanya mengenai potensi Milan menjadi kejutan di Liga Champions, Pioli tidak mau menaruh harapan berlebihan.
Pelatih asal Italia tersebut mengaku hanya fokus memainkan laga ke laga demi memperoleh kemenangan.
"Sulit, periode ini sangat menuntut dan yang berikutnya akan lebih banyak lagi, dari awal Oktober hingga 13 November," ujar Pioli menambahkan.
"Itu sebabnya saya katakan kami harus meningkat. Ketika Anda tidak bisa melaju dengan kecepatan penuh, Anda harus mengatur energi Anda," imbuh eks juru taktik Lazio dan Inter Milan tersebut.